Friday, 29 March 2024
HomeKabupaten BogorAjib Euy.. Polsek Nanggung Bogor Kumpulkan ‘Koin Jompo’

Ajib Euy.. Polsek Nanggung Bogor Kumpulkan ‘Koin Jompo’

BOGORDAILY – Ini baru sahabat rakyat. Di Kabupaten para ini mengumpulkan uang receh untuk kemanusiaan. Uang koin itu dikumpulkan untuk disumbangkan ke para jompo di wilayah Barat .

Koin itu kemudia dibuka setiap bulan, untuk disumbangkan. Aksi keren itu dilakukan para anggota Polsek Nanggung di Kecamatan Nanggung, .

Kapolsek Nanggung, AKP Dodi Rosjadi menuturkan, aksi bershodakoh anggota Polsek ini dilatarbelakangi kehidupan para jompo dan yatim yang serba kekurangan.

“Kami ingin membantu tapi tidak punya banyak uang. Saya lalu berinisiatif ke anggota, bagaimanan jika uang receh hasil kembalian belankaan warung kita kumpulkan. Nanti akhir bulan baru di buka. Berapa nilainya, akan kita belanja beras dan lainnya,” ujarnya.

Aksi itu awal ini tidak berjalan baik. Satu bulan pertama, hanya terkumpul kurang dari Rp150 ribu. “Namun dari hasil tabungan recehan ini, kami beli beras dan membagikan kepada para penerima yang sudah didata sebelumnya,” sambungnya.

Uang koin recehan dikumpulkan setiap tanggal 1, dan dibuka tanggal 25 setiap bulannya, aksi itu sudah sudah berlangsung salama tiga bulan. “Agustus ini, sudah terkumpul sebesar Rp620 ribu. Uang ini dibelikan beras 1 karung dibagikan ke 35 penerima, minyak goreng isi 2.5 liter. Pembagian dilaksanakan oleh para Babinmas Polsek,” paparnya. (bdn/pos)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here