Friday, 29 March 2024
HomeKota BogorDatangi Kampung Janda, Bima-Dedie Punya Janji

Datangi Kampung Janda, Bima-Dedie Punya Janji

BOGOR DAILY-Mengakhiri gerilya Kamis (15/02/18), pasangan calon Walikota dan Wakil Walikota Bogor, Bima Arya – Dedie Rachim (Badra) berkesempatan mengunjungi , Kelurahan Loji, Bogor Barat, Kota Bogor.

Di lokasi, pasangan petahana ini disambut hangat kaum ibu, yang mayoritas berstatus sebagai single parents alias janda. Rintik hujan yang mengguyur Kota Bogor tak menyurutkan langkah pasangan Badra untuk bergerilya menyapa dan melihat langsung kondisi mereka.

“Saya dengan Kang Dedie baru pertama kali datang ke sini. Tapi sambutan ibu-ibu di sini luar biasa. Jadi kalau kami sudah ke sini. Insya Allah tidak mungkin tidak ada yang berubah,” ungkap Bima, lalu disambut meriah hadirin.

Dalam sesi dialog itu, menerima sejumlah harapan warga. Mulai dari turap karena rawan banjir, renovasi Rumah Tidak Layak Huni (RTLH) hingga perhatian terhadap para janda. “Insya Allah jika ada takdirnya, saya lanjut menuntaskan program bersama Kang Dedie,” ujarnya.

Program program itu yang pertama, pembangunan akan merata di wilayah. Jalan-jalan lingkungan, turap diperbaiki, RTLH ditambah perbaikannya karena tahun ini ada sekitar dua ribu lebih yang sudah direnovasi.

“Tahun depan di tambah lagi. Janda-janda juga pasti diperhatikan dan diberdayakan lewat pengembangan UMKM,” jelas Bima Arya.

Selain berdiskusi, Bima yang dalam kesempatan tersebut didampingin oleh Sekjen PAN Eddy Suparno juga meresmikan rumah baca di kampung tersebut yang diberi nama Perspustakaan Mentari.

Menurutnya, hal tersebut merupakan baguan dari komitmen dalam dunia pendidikan di Kota Bogor. “Semoga diperkaya dengan bacaan bermanfaat,” ucap Eddy sembari menyerahkan secara simbolis sejumlah buku.*