Thursday, 25 April 2024
HomeBeritaNah Loh! Tentara Tolak Vaksin Covid-19 Siap-siap Dipecat Angkatan Darat AS

Nah Loh! Tentara Tolak Vaksin Covid-19 Siap-siap Dipecat Angkatan Darat AS

Bogordaily.net , pada Rabu, mengumumkan bahwa mereka akan mulai memberhentikan yang menolak untuk mematuhi aturan wajib vaksinasi covid-19.

.”Prajurit yang tidak divaksinasi menimbulkan risiko bagi pasukan dan membahayakan kesiapan,” kata Sekretaris Angkatan Darat Christine Wormuth dalam sebuah pernyataan.

Kami akan memulai proses pemisahan paksa untuk prajurit yang menolak perintah dan tidak menunggu keputusan akhir tentang pengecualian,” katanya.

Lebih dari 3.000 dapat diberhentikan, menurut pernyataan itu. memiliki 482.000 personel aktif pada akhir tahun 2021.Pada 26 Januari, enam perwira tinggi – termasuk dua komandan batalyon – telah dicopot dari jabatannya karena menolak divaksinasi covid-19.

Angkatan Darat telah mengeluarkan teguran tertulis kepada 3.073 yang juga menolak untuk divaksinasi.Angkatan Laut AS mengumumkan pada pertengahan Oktober bahwa personel yang menolak vaksinasi covid-19 akan dikeluarkan dari angkatan tersebut.

Angkatan laut sangat sensitif terhadap pandemi karena risiko bahwa satu kasus covid dapat menginfeksi seluruh kapal atau kapal selam di laut, yang memaksanya untuk tidak beroperasi.

Dalam siaran pers pada Rabu, Angkatan Laut mengatakan bahwa sekitar 8.000 anggota dinas aktif dan cadangan tetap tidak divaksinasi, dan hingga saat ini, 118 orang telah karena menolak .

Korps Marinir sebelumnya mengatakan telah memberhentikan lebih dari 300 personel.

Sekitar 97% dari sekitar 1,4 juta personel militer AS yang bertugas aktif telah menerima setidaknya satu dosis covid-19, menurut Pentagon.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here