Bogordaily.net – Anggota Komisi III DPRD Kabupaten Bogor, Permadi Dalung menuding Kepala Dinas Pemuda dan Olahraga (Kadispora), Bambang Setiawan tidak kooperatif atas pengerjaan proyek perbaikan Stadion Pakansari yang molor.
Permadi juga menyayangkan sikap Kadispora dan PPK yang tidak mengindahkan kehadiran komisi III saat diajak untuk berdiskusi menyelesaikan masalah proyek dengan uang rakyat (APBD) tersebut.
“Silahkan di-blow up saja di Media!. Kepala dinas tidak ada, PPK tidak ada. Kami dianggap apa datang kesini?,” tegas Permadi Dalung saat melakukan diskusi di Media Center Pakansari, Selasa 16 Februari 2021.
Selain itu, ia meminta proyek rehabilitasi Pakansari yang masih melakukan pekerjaan padahal sudah melewati batas waktu, untuk ditutup sementara.
“Stop dulu sementara, kita harus tahu juga kajian-kajiannya, aturannya bagaimana ini kok bisa dilanjut dan sebagainya,” jelasnya.
Karena menurutnya, Kadispora sudah berjanji bahwa proyek miliaran ini bisa diselesaikan sebelum 9 Februari 2021.
“Karena janji beliau saat itu 9 Februari sudah selesai, kalau tidak selesai putus kontrak! Kan Jelas,” tutup Permadi Dalung.
Di tempat yang sama, Wakil Ketua Komisi III, Aan Triana Al Muhamrom pun menyayangkan sikap Kadispora yang tidak serius menanggapi proyek miliar tersebut.
“Dari awal kadis tidak pernah hadir, karena yang bertanggung jawab kepala dinas. Malah diwakili oleh yang tidak bertanggung jawab atas proyek ini,” kata Wakil Ketua Komisi III, Aan Triana Al Muharom .
“Intinya tidak kooperatif!,” sambung Permadi Dalung
Seperti diketahui, proyek rehabilitasi Pakansari yang didanai APBD murni sebesar Rp14,4 miliar seharusnya selesai 21 Desember 2020 ditambah addendum 50 hari sampai 9 Februari 2021.***