Saturday, 23 November 2024
HomeBeritaCek, 10 Tips belanja Online Secara Aman

Cek, 10 Tips belanja Online Secara Aman

Bogordaily.net – Pada era yang serba digital ini, belanja tak hanya bisa dilakukan di toko-toko konvensional, namun bisa juga dilakukan melalui situs online.

Didukung dengan banyaknya situs belanja online yang menggelar promo menarik, menjadi favorit banyak orang di masa sekarang.

Perkembangan teknologi memang terbukti memberi kemudahan bagi seluruh aspek kehidupan.

Bahkan, kemajuan teknologi kini memungkinkanmu untuk belanja tanpa perlu melangkah keluar rumah.

Akan tetapi, kemudahan ini juga diiringi dengan risiko negatif, yakni penipuan online.

Terlebih jika berbelanja online pada plarform e-commerce yang kurang terpercaya, sangat mungkin kamu bertemu penjual bodong.

Berikut 10 tips agar tidak menjadi korban penipuan ketika belanja online, yakni :

1.Periksa Kredibilitas Online Shop.

Hal utama yang perlu lakukan sebelum berbelanja online, mengecek kredibilitas online shop yang di tuju. Pada dasarnya, dalam situs belanja online ada rating bagi setiap merchant atau online shop.

Diusahakan mencari online shop shop yang memiliki rating bagus agar terhindar dari hal tidak diinginkan. Sementara itu, juga bisa mengecek kredibilitas online shop tersebut melalui testimoni customer yang telah berbelanja.

2. Jangan Tergiur dengan Harga Barang yang Murah.

Ini membuat penipu untuk memancing korbannya dengan memasang harga barang yang sangat murah daripada harga yang ada di pasaran.

Apabila ketika sedang berbelanja online dan menemukan suatu online shop yang memasang harga murah, maka wajib untuk tidak mudah tergiur dengan apa yang dipromosikan.

Akan lebih baik lagi jika memilih online shop yang memang sudah terpercaya sehingga transaksi yang lakukan benar-benar tidak berisiko.

3. Periksa Keamanan Sistem Transaksinya.

Situs belanja online menawarkan beragam pilihan sistem transaksi, mulai dari via transfer antar bank, kartu kredit, hingga cash on delivery (COD).

Jika situs belanja online yang kunjungi tidak memiliki sistem keamanan transaksi yang baik, pembayaran via kartu kredit bisa menjadi pilihan karena pihak bank dapat membatalkan transaksi jika barang yang kamu terima tidak sesuai atau tak kunjung datang.

Namun apabila enggan memberikan informasi kartu kredit, sistem pembayaran COD bisa menjadi pilihan, sistem COD justru dianggap paling aman karena kamu bisa mengecek barang terlebih dulu sebelum melakukan pembayaran.

4. Minta Foto Asli Barang Pada Penjual.

Salah satu trik penipu adalah dengan mengirim barang yang tidak sesuai dengan aslinya, ini terjadi dalam beberapa kasus penipuan terdapat berbagai cara dan trik yang dilakukan oleh penipu.

bahkan dalam beberapa kasus penipu tersebut tidak mengirimkan barang yang di pesan dan hanya mengirimkan kardus kosong kepada si pembeli.

Untuk menghindari hal tersebut, untuk memeriksa kembali gambar barang yang akan dibeli karena bisa saja penipu tersebut mengambil gambar dari Google.

5. Lihat Testimoni Atau Ulasan Pembeli Sebelumnya.

Ini perlu di lihat karena ulasan dari pembeli sebelumnya dapat menjadi pegangan untuk mengetahui kredibilitas online shop tersebut. Hal ini dilakukan agar konsumen baru dapat memastikan perusahaan yang akan berurusan dengan tanpa ada masalah.

Jika hal itu terjadi, perhatikan gaya tulisannya. Ulasan yang terlalu berlebihan perlu diwaspadai.

6. Cari Tahu Detail Produk yang Ingin Dibeli Terlebih Dahulu.

Jika ingin membeli suatu produk, sebaiknya browsing dulu mengenai produk yang ingin dibeli, agar lebih mengenal tentang produk tersebut. juga bisa mengetahui apa aja yang disertakan oleh produk tersebut jika ingin membelinya (kelengkapannya).

Selanjutnya supaya bisa mencocokkan produk yang dijual sesuai atau tidak (harga, foto produk, kelengkapan) dengan iklan yang disediakan penjual.

7. Hati-Hati dengan Tawaran Diskon.

Pasti sering menemukan banyak diskon di internet. Mulai dari diskon pada online shop di Instagram hingga berbagai macam e-commerce.

Namun, ternyata beberapa tawaran yang ada di internet bertujuan untuk mengumpulkan informasi pribadi pembeli, sehingga, memungkinkan untuk diretas.

8. Jangan Gunakan Wifi Publik Ketika Berbelanja Online.

Ini perlu diketahui ketika berbelanja online, sebaiknya jangan gunakan WiFi publik, sebab, jaringan pribadi yang mengenkripsi jaringan. Hal tersebut dilakukan untuk mencegah informasi pribadi dapat dilacak. Sekaligus untuk menjaga keamanan password milik pembeli.

9. CeK Tanda Keamanan Situs Belanja Online.

Ada cara mudah untuk mengecek situs belanja online yang gunakan, kalian bisa memperhatikan bar di bagian atas, tepat di depan alamat situs. Jika di sana ada tanda gembok, maka berarti situs aman untuk digunakan.

Tidak hanya aman, transaksi online yang kamu lakukan di sana terjamin keamanan datanya. Kemudian, saat akan memasukkan data kartu kredit, pastikan alamat situs berubah dari ‘http’ ke ‘https’.

10. Utamakan Opsi COD (Cash on Delivery).

Ketika akan membeli sebuah barang, usahakan selalu mencari toko atau penjual online yang dekat dengan lokasi terdekat, karena supaya bisa melakukan transaksi secara COD (Cash on Delivery).

Transaksi langsung dengan bertemu si penjual. Dengan demikian, bisa mengecek langsung barang yang dibeli sekaligus meminimalisasi tindak penipuan.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here