Sebab kini masih dilibatkan dalam sesi latihan, namun setidaknya mereka berkemungkinan ikut dalam Piala Menpora 2021.
Robert mengaku masih menunggu hasil pertemuan teknis terkait ajang Menpora 2021 ini pada Senin, 8 Maret 2021.
Pada pertemuan itu, selain akan melakukan ‘drawing’, akan dijelaskan juga mengenai kepastian regulasi pemain yang bisa didaftarkan.
Dari sana akan menentukan apakah perlu memasukan pasukan Bandung United atau tidak.
“Kami belum tahu, karena baru akan melakukan technical meeting tanggal 8. Apa yang kami lihat sekarang, proposal dan layout turnamen, kami bisa mendaftarkan 30 pemain di antaranya 4 pemain asing yang mana salah satunya adalah pemain Asia. Tidak ada batasan umur dari 30 pemain itu,” kata Robert saat diwawancara.
Selain untuk menambah jumlah amunisi, bisa juga ini menjadi ajang Robert menguji para pemain itu untuk kembali bermain di Persib pada kompetisi 2021.
Ada kemungkinan dia menyertakan Puja Abdillah dan kawan-kawan ke Piala Menpora 2021.
“Jika memang kami butuh pemain-pemain dari Bandung United dan jika kami ingin melihat mereka apakah bisa dipanggil untuk liga tentu kami akan memberi kesempatan. Tapi yang pertama, kita lihat dulu hasil technical meeting tanggal 8, apa hasilnya dan bagaimana klub bereaksi. Kita lihat nanti karena memang tidak terburu-buru,”ungkapnya.***