Bogordaily.net- Pemerintah Kabupaten Bogor melalui Bank Jabar Banten (BJB) ajak para pelaku UMKM di Kabupaten Bogor tingkatkan strategi bisnis berbasis digital. Melalui kegiatan bimbingan teknis dan seminar secara virtual, di Gedung BJB Lantai 3 Cibinong, Rabu 14 April 2021.
Itu dilakukan Untuk meningkatkan pemulihan ekonomi di Kabupaten Bogor di tengah pandemi dan tantangan era 4.0 Pemerintah Kabupaten Bogor.
Kepala Cabang BJB Cibinong, Boy Panji Soedrajat mengatakan, kegiatan pelatihan dan pembinaan terhadap pelaku UMKM, termasuk kegiatan pembinaan secara virtual.
Dilakukan sebagai salah satu implementasi dari perjanjian kerjasama antara BJB Cibinong dengan Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bogor, juga sebagai upaya dalam rangka meningkatkan kualitas UMKM di Kabupaten Bogor.
“Ditengah pandemi Covid-19 dan tantangan revolusi 4.0, kita sudah saatnya melakukan bisnis secara online. Perlu diingat juga bahwa pangsa pasar kita tidak hanya yang ada sekitar tetapi di seluruh negeri bahkan bisa saja sampai keluar negeri. Kita harus ciptakan bisnis yang mudah, salah satunya bisnis secara online,” ujar Boy.
Boy menyatakan, melalui bimtek secara virtual itu diharapkan mampu meningkatkan pemahaman, dan motivasi para pelaku UMKM di Kabupeten Bogor, dalam melakukan bisnis berbasis digital, juga dapat meningkatkan kualitas produk yang berdaya saing.
“Dulu kan jamannya orang buka toko gede-gede. Sekarang semua serba digital, apapun ada di genggaman, cukup pakai gadget bisa melakukan berbagai transaksi. Dengan ini kita dapat mendorong memulihkan perekonomian di Kabupaten Bogor,” katanya.
Selanjutnya, Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bogor, Asep Mulyana mengungkapkan bahwa sebagai upaya pemulihan ekonomi di Kabupaten Bogor melalui optimalisisasi peran serta pelaku UMKM di Kabupaten Bogor.
Salah satunya melalui kegiatan bazar UKM baik secara online maupun langsung yang bekerjasama dengan mall yang ada di Kabupaten Bogor, dengan tema ekspresi pelaku UKM ditengah Pandemi Covid-19.
“Selain itu, Bupati Bogor Ade Yasin telah memfasilitasi UMKM Kabupaten Bogor melalui program sewa toko. Dari 40 kecamtan baru 29 Kecamatan yang sudah mendapat fasilitasi program sewa toko, Alhamdulilah ditengah pandemi ini para pelaku UMKM masih bisa menjalankan bisnisnya,” ujar Kepala Dinas Koperasi dan UKM Kabupaten Bogor, Asep Mulyana.
Kemudian menurut Asep, strategi bisnis berbasis digital sangat penting untuk dilakukan, mengingat banyaknya jumlah pelaku UMKM di Kabupaten Bogor yang mencapai 707 ribu UMKM.
Dengan beragam produk yang dihasilkan mulai dari bidang logam, makanan dan minuman, kerajinan kulit, pakaian dan lainnya.
“Di tengah pandemi banyak juga UMKM yang memproduksi barang sesuai kondisi saat ini, seperti masker, wastapel pencuci tangan, hand sanitizer dan lainnya. Agar optimal pemasaran maupun transaksi jual belinya pun harus dilakukan secara online,” katanya.
“Kami sangat beterimakasih kepada BJB atas kegiatan hari ini. Semoga dapat lebih memperkaya ilmu para UMKM bagaimana cara berbisnis berbasis digital,” tambahnya.
Sementara itu, Salah satu artis Indonesia Eli Sugigi yang kini menekuni bisnis online mengaku, bahwa bisnis online memberikan keuntungan yang signifikan terhadap penjualan produk yang dipasarkan.
“Jangan kalah sama artis, kita juga bisa jika dilakukan dengan fokus dan serius. Saya optimis UMKM Kabupaten Bogor bisa berkembang, maju dan sukses melalui bisnis secara online,” ungkapnya. Adv