Thursday, 25 April 2024
HomeKota BogorKwarcab Gerakan Pramuka Kota Bogor Harus Bersinergi dengan Pemerintah

Kwarcab Gerakan Pramuka Kota Bogor Harus Bersinergi dengan Pemerintah

Bogordaily.net , meminta supaya Kwarcab Kota Bogor dapat berinergi dengan pemerintah serta memiliki gagasan baru untuk pembangunan Kota Bogor.

Hal itu disampaikan Dedie saat membuka Orientasi Andalan Tahun 2021 di Aula SMA Negeri 7, Kota Bogor, Kamis 29 April 2021.

Dedie menyampaikan, arahan terkait dengan kinerja pramuka Kota Bogor ke depan, salah satu nya mengenai terobosan baru yang harus diciptakan.

“Di era seperti sekarang ini, terobosan-terobosan baru di ciptakan. Terutama bagi anggota Kwarcab Kota Bogor yang harus terus memberikan kontribusi dan gagasan untuk Kota,” ujar Wakil Wali Kota Bogor .

Lanjut Dedie, sesuai dengan tema Orientasi yakni ‘Membangun Persepsi Bersama dalam Meningkatkan Sinergitas Menuju Kwarcab Kota Bogor Terdepan'.

Kemudian Dedie mengingatkan, para anggota agar terus bersinergi dengan Pemerintah Kota (Pemkot) Bogor. Sesuai dengan visi misi yang ada di kepramukaan.

Sehingga dalam setiap kegiatan kepemerintahan, ada peran dari para anggota Kwarcab. Apalagi Kota Bogor saat ini masih dihadapi dengan tantangan masa pandemi Covid-19 yang masih belum usai.

Sehingga, tugas dan fungsi pramuka harus diikutsertakan dalam penanganan wabah tersebut.

“Kwarcab Kota Bogor harus selalu memberikan dukungan penuh kepada Pemkot Bogor di dalam penanggulangan pandemi Covid-19. Kita sudah bentuk Tim Walet, kita ikutsertakan dalam proses pemberian vaksin masalny,” katanya.

Dalam Orientasi, Dedie mengungkapkan, jika kegiatan di tahun 2021 ini juga tak lepas dari upaya-upaya untuk memutus rantai pandemi.

Yang pasti, apapun kegiatannya, Kwarcab harus berkolerasi dengan langkah-langkah yang diambil oleh Pemkot Bogor.

“Saya juga berterima kasih dan meminta juga kepada seluruh anggota pramuka untuk bisa menjadi teladan dan memberikan contoh bagi masyarakat Kota Bogor,” ungkapnya.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here