Bogordaily.net – Penasaran dengan titik 0 km Kota Bogor yang tidak banyak diketahui orang bahkan oleh warga Kota Bogor sekalipun. Tim Bogordaily.net melangkah menyusuri jalan Juanda. Sabtu, 5 Juni 2021.
Di depan gedung Balai Kota Bogor, tepatnya di samping pompa air berwarna merah. Menancap sebuah tugu kecil ala kadarnya berbentuk segitiga dengan cat berwarna hijau, putih, dan kuning yang sudah kusam.
Jika dilihat dari dekat, terdapat tiga sisi yang bertuliskan angka yakni 0, 47, dan 59 km (kilometer). Disetiap sisinya juga bertuliskan JKT, Bgr dan Jtn. Tugu kecil itulah yang menandakan titik 0 kilometer Kota Bogor.
Tugu titik 0 km Kota Bogor itu, memiliki tinggi tidak lebih dari satu meter. Ditiga sisinya memberikan informasi yang tertulis serta menunjukkan kepada para pengunjung yang melihat bahwa “Bgr 0” di sisi kanan, “Jtn 47” di sisi kiri, dan “JKT 59” di sisi atas.
Seorang Ibu yang melintas ketika kami menyusuri jalan Juanda menjawab sambil tersenyum, saat ditanyakan tentang 0 km tersebut.
” Menurut Ibu saya 0 km itu berada dekat Istana dan dibuat pada jaman Belanda. Tapi tidak tahu sebelah mana,” ujarnya.
Lalu ketika tim Bogordaily.net berpapasan dengan seorang Bapak yang sudah terlihat cukup umur. Dia terdiam lalu tersenyum sambil menggelengkan kepala, ketika tim bertanya tentang tugu 0 km tersebut.
Mungkin karena tugu 0 km Kota Bogor kecil dan tidak semegah di daerah lain, maka banyak orang yang tidak mengetahuinya. Contoh saja seperti di Bandung, Jawa Barat.
Titik 0 km yang beralamat di Jalan Asia Afrika atau tepat berada di depan kantor Dinas Bina Marga Provinsi Jawa Barat, berdiri dengan megahnya.
Di tugu 0 km tersebut terdapat replika wajah dari Daendels, Bupati Wiranatakusumah, Presiden Soekarno, dan Gubernur Jawa Barat pada tahun 1945, Mas Soetardjo Kertohadikusumo.
Di Ulang Tahun Kota Bogor yang ke 539, ternyata masih banyak warga Kota Bogor yang tidak mengetahui titik 0 km Kota Bogor.***