Bogordaily.net – Pemerintah Kabupaten Bogor, menerima bantuan belasan tabung beserta oksigennya dari Pemerintah Provinsi (Pemprov) Jawa Barat, di Posko Oksigen, BPBD, Cibinong, Selasa 14 Juli 2021.
“Ada 12 tabung dan oksigennya yang kami terima dari Pemprov Jawa Barat. Alhamdulilah,” ujar Ketua Posko Oksigen Kabupaten Bogor, Nuradi.
Menurutnya, belasan oksigen tersebut akan langsung disalurkan ke beberapa Rumah Sakit Umum Daerah (RSUD) yang memang sangat membutuhkan.
“Bantuan kita salurkan secara bertahap ya. Kita berharap ada bantuan tambahan lagi dari Provinsi Jabar,” kata Nuradi.
Dalam kondisi ini, Nuradi mengaku jika Pemkab Bogor pun tengah berupaya menambah stok oksigen dengan melakukan pengadaan.
“Kita juga sedang memproses untuk pengadaan, begitu pun dari Dinas Kesehatan. Karena kita harus buffer stok tabung oksigen manakala ada kebutuhan dari rumah sakit kita akan suplai dan ditukar,” jelas Nuradi.
Meski terbatas, Nuradi memastikan semua rumah sakit baik milik daerah maupun swasta memiliki kesempatan yang sama untuk mendapatkan bantuan oksigen tersebut.
“Kita beri kesempatan kepada rumah sakit swasta, kita akan bantu pengisian ke krakatau steel Cilegon, contohnya sudah ada dari rumah sakit sentosa baru sampai tadi pagi. Kalau rumah sakit swasta mau ngisi itu tidak dibatasin, bahkan kita angkut kurang lebih 110 untuk 5 rumah sakit swasta,” pungkas Nuradi.***