Saturday, 23 November 2024
HomeKota BogorBJB Cabang Kota Bogor Serahkan Dana CSR Rp 295 Juta untuk Bogor...

BJB Cabang Kota Bogor Serahkan Dana CSR Rp 295 Juta untuk Bogor Mengaji

Bogordaily.net – BJB Cabang Kota Bogor menyerahkan dana CSR untuk bantuan kegiatan Bogor Mengaji secara simbolis di Ruang Paseban Suradipati, Balai Kota Bogor, Selasa 24 Agustus 2021.

Penyerahan uang sebesar Rp 295.200.000 ini diserahkan Kepala Cabang BJB Kota Bogor, M. Aditya Wiradarma kepada Wali Kota Bogor, Bima Arya.

Wali Kota Bogor, Bima Arya mengatakan, program Bogor mengaji ini diinisiasi Ketua Tim Penggerak PKK, dengan dasar pemikiran pentingnya Pemkot Bogor ikut bersama-sama dalam ikhtiar pengentasan buta baca Al-Quran di Kota Bogor.

Tentu saja gagasan ini memerlukan dukungan banyak hal, terutama dukungan anggaran mengingat ada keterbatasan Pemkot Bogor.

“Dicarikan solusinya kemudian dibantu BJB berkolaborasi dengan Baznas Kota Bogor. Saya titip ini dialokasikan sesuai peruntukannya dan lebih jauh lagi bersama-sama kita bisa membangun sistem jangka panjangnya seperti penganggaran, pengalokasian, perencanaannya seperti apa, mudah-mudahan ini membawa keberkahan bagi kita semua,” ujar Wali Kota Bogor, Bima Arya.

Kemudian Kepala Cabang BJB Kota Bogor, M. Aditya Wiradarma mengatakan, keputusan disetujui CSR BJB ini sudah ada dari sepekan yang lalu.

Pihaknya berharap titipan yang diberikan BJB ini bisa bermanfaat bagi masyarakat Kota Bogor.

“Dan semoga dengan BJB dan Pemkot Bogor menunjang kegiatan Bogor mengaji turut diberkahi Allah SWT,” imbuhnya.

Ditempat yang sama, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat (Kersa) Setda Kota Bogor, Asep Kartiwa mengatakan, CSR BJB ini untuk mendukung program Bogor mengaji yang mana kebutuhan alokasi paling besar, untuk membayar horor tutor (pengajar atau guru ngaji) yang tersebar di 68 Kelurahan.

“Setiap Kelurahan ada dua kelas yang terbagi menjadi kelas Akhwat dan kelas Ikhwan, sehingga ada 136 tutor Bogor mengaji yang perbulannya diberi insentif Rp 800 ribu,” pungkasnya.

Penyerahan ini juga turut disaksikan oleh Kepala Kantor Kemenag Kota Bogor, Ramlan Rustandi, Ketua Baznas Kota Bogor, Chotib Malik, Kepala Bagian Kesejahteraan Rakyat, Asep Kartiwa dan Ketua LPTQ Kota Bogor, Adr Sarmili.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here