Bogordaily.net = Seorang pria yang sehari-hari bekerja sebagai driver ojol, viral di media sosial usai membagikan kisahnya. Ini karena motornya ditarik pihak leasing. Ia pun jadi mengantar makanan menggunakan sepeda.
Memang banyak kisah memilukan yang dialami orang-orang di tengah pandemi. Banyak orang jadi mengalami kesulitan finansial.
Momen tersebut dibagikan Nisa Nesa lewat akun @nisanesa15 di TikTok, lalu dilansir kumparan.com, pada Selasa 17 Agustus 2021. Dalam video berdurasi kurang dari semenit itu, tampak seorang bapak-bapak pengendara ojol meletakkan belanjaan pesanan pelanggannya.
Namun, ia bukan meletakkannya di motor, melainkan sepeda gowes. Tersedia kardus yang diikatkan di bagian belakang sepeda tersebut, berfungsi untuk menampung barang belanjaan agar mudah dibawa.
“Kasihan banget ojolnya, dia tiap hari pake sepeda,” kata pengunggah dalam keterangan videonya.
Diceritakan, penyebab driver ojol tersebut sampai menggunakan sepeda ketika memenuhi permintaan pelanggan, adalah karena motornya ditarik leasing. Disebutkan pula, driver ojol itu sempat menjadi korban penipuan.
“Pengen banget bantu, tapi gak tahu gimana. Posisi aku juga kerja,” kata Nisa dalam unggahannya.
Dari keterangan Nisa, diketahui bahwa pengendara ojol tersebut biasa berkeliling di Zamrud Bekasi Timur Regensi, Padurenan, Mustikajaya, Kota Bekasi.
Seketika unggahan tersebut viral, ditonton ratusan ribu kali dan disukai oleh puluhan ribu orang. Beragam komentar diberikan warganet, kebanyakan yang merasa iba dengan pengendara ojol tersebut.