Friday, 22 November 2024
HomeBeritaPeringatan HUT ke 76 RI, Kebun Raya Bogor Pamerkan Visual Tree Projection...

Peringatan HUT ke 76 RI, Kebun Raya Bogor Pamerkan Visual Tree Projection Mapping

Bogordaily.net – Kebun Raya Bogor memperkenalkan program Visual Tree Projection Mapping, berupa proyeksi visual, serta di padu dengan iringan musik dan narasi cerita. Program tersebut menghadirkan pesona Kebun Raya Bogor pada malam hari.

Project Manager Glow Kebun Raya, Rizki Ramadhan menjelaskan, Kebun Raya adalah platform untuk melakukan penelitian terkait kekayaan keanekaragaman tumbuhan di Indonesia.

Di samping fokus pada bidang penelitian dan konservasi, terlebih lagi Kebun Raya juga mengemban fungsi pendidikan lingkungan.

“Selain itu juga Kebun Raya menjadi tempat wisata dan penyedia jasa lingkungan,” kata Project Manager Glow Kebun Raya, Rizki Ramadhan kepada Bogordaily.net, Selasa 17 Agustus 2021.

Pelaksanaan kelima fungsi tersebut tentu harus secara terus menerus diperkuat secara proporsional.

Rizki menambahkan, kerja sama dan pelibatan berbagai pihak, termasuk swasta, diharapkan dapat menjadi faktor penguat bagi pengembangan Kebun Raya secara terus menerus di masa yang akan datang.

Glow bercerita tentang Kebun Raya Bogor pada malam hari dengan suasana gemerlap yang hangat dan menghibur, seolah mengajak pengunjung kedalam cerita fiksi dengan flora dan fauna malam, yang di tuangkan dengan unsur intrinsik cerita pendek yang inspiratif.

Muatan-muatan cerita dan ajakan untuk ikut mengapresiasi dan mengangkat nilai sejarah, melestarikan tumbuhan serta lingkungan sebagai pilar utama kehidupan.

Di sisipkan secara kreatif dalam perjalanan yang dirancang untuk mendapatkan pengalaman tersendiri bagi pengunjung yang datang menelusuri dan menikmati nya.

“Glow hadir sebagai bentuk wisata dan hiburan unik yang diadakan hanya pada malam hari dengan format berjalan kaki menelusuri jalur yang telah di tentukan di ruang alam Kebun Raya Bogor,” jelasnya.

Kegiatan yang baru pertama kali di buat di Kebun Raya Bogor ini di kemas dalam format rekreasi dimana terdapat instalasi cahaya berupa lampu yang di tata sedemikian rupa.

“Proyeksi visual, serta di padu dengan iringan musik dan narasi cerita,” katanya.

Experience Glow terdiri dari beberapa Zona , mulai dari zona 1 (Taman Pandan) Zona 2 (Taman Meksiko) Zona 3 (Taman Akuatik) Zona 4 (Lorong Waktu) Zona 5 (Taman Astrid) dan akan berakhir di Ekodome di Zona 6.

Selain menikmati dan menelusuri zona 1 sampai 6 pengunjung akan di ajak menaiki Bis Wisata di malam Hari.

“Tak lupa dibeberapa zona kami sediakan stall makanan minuman tematik dari setiap Zona,” ucapnya.

Sebagai informasi Glow akan hadir setelah PPKM selesai dan penurunan jumlah kasus covid19 menurun.

“Kami sangat mendukung pemerintah untuk melakukan pembantasan agar semua bisa teratasi dengan cepat,” katanya.

Visual Tree Projection Mapping yang di hadirkan di Hari Kemerdekaan Republik Indonesia Ke-76 adalah bagian dari jiwa nasionalisme, yang tujuannya untuk mengingatkan kepada masyarakat umum dan khusus nya Millenials untuk tetap menjaga keanekaragaman hayati Flora.*

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here