Saturday, 23 November 2024
HomeBeritaSelfie Berfaedah, Bikin Rekening BSI Jauh Lebih Mudah

Selfie Berfaedah, Bikin Rekening BSI Jauh Lebih Mudah

Bogordaily.net – Membuat rekening di suatu bank pastinya harus datang ke kantor cabang terdekat. Berbeda dengan Bank Syariah Indonesia (BSI) yang memberi kemudahan calon nasabah tinggal selfie, langsung jadi.

Dilansir dari Instagram resminya, BSI sekarang menawarkan cara unik untuk membuka tabungan baru, dengan lebih mudah dan cepat lho.

Calon nasabah hanya melakukan tiga kali selfie (foto sendiri), dalam hitungan menit, tabungan BSI pun akan jadi.

Dengan tagar #CumaSelfieRekeningJadi menjadi jargon terbaru Bank Syariah Indonesia, yang sangat memudahkan dalam membuat rekening, terlebih di masa PPKM.

Caranya download BSI Mobile di Google Play atau App store, pilih rekening yang dimau sesuai kebutuhannya, upload dokumen seperti foto KTP, foto NPWP, foto TTD serta data diri.

Selanjutnya, lakukan selfie dengan pasti agar wajah terlihat jelas dan tidak ada wajah orang lain. Akhirnya pembuatan tabungan berhasil, nantinya akan ada kode aktivasi dan mulai bisa bertransaksi di BSI Mobile.

Rekening
Pembuatan rekening Bank Syariah Indonesia (BSI) di BSI Mobile, telah berhasil. (banksyariahindonesia/Bogordaily.net)

Buka tabungan online anti ribet, dapatkan juga promo cashback Rp 100 ribu dengan kode (BSI MOBILE). Adv

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here