Friday, 22 November 2024
HomeTravelling5 Hotel di Kota Bogor yang Punya Suasana Memikat

5 Hotel di Kota Bogor yang Punya Suasana Memikat

Bogordaily.net – Kota Bogor salah satu kota populer yang menjadi tujuan wisata bagi keluarga. Selain karena pilihan tempat wisata yang beragam, kota ini memiliki deretan rekomendasi hotel yang cocok buat staycation!

Kamu akan mendapatkan pengalaman menginap yang pastinya berbeda dan menyenangkan. Simak rekomendasi hotel di Jogja dengan konsep unik berikut ini.

Grand Savero Hotel
Supaya tidak bingung staycation di Kota Bogor, Hotel Grand Savero Bogor menyuguhkan nuansa baru yang berbeda dari biasanya.

Selain lokasi nya yang mudah dijangkau karena berada di pusat kota, kini Hotel Grand Savero Bogor juga telah merenovasi area rooftop yang terletak dilantai paling atas.

Mengusung konsep klasik modern dengan sentuhan semi garden, Skyroof Garden menjadi nama yang paling cocok untuk tempat ini.

Skyroof Garden menyajikan berbagai pilihan menu mulai dari menu barat hingga menu nusantara. Banyak makanan dan minuman lezat yang bisa kamu pesan disini. Buat kamu yang lagi cari tempat untuk acara pernikahan, meeting, BBQ, Romantic Dinner, dan acara lainnya.


Salak Heritage

Salah satu akomodasi terkenal di Kota Bogor adalah Hotel Salak The Heritage sebagai hotel mewah berbintang 4 beralamat di Jalan Ir Haji Juanda Nomor 8 yang berada tepat di pusat Kota Bogor ini juga menawarkan banyak kelebihan ketika menginap.

Hotel Salak The Heritage berada tepat di hadapan Istana Kepresidenan Bogor dan bersebalahan dengan Balai Kota Bogor, yang menhadirkan banyak wisata kuliner serta hiburan bagi keluarga, diantaranya delman ataupun memberi makan rusa bagi anak-anak.

Hotel Salak The Heritage juga menawarkan banyak fasilitas anak-anak seperti area kolam renang yang aman, kids club dan area bermain outdoor sehingga anak-anak tidak akan merasa bosan selama menginap.

Padjadjaran Suites & Resort Convention Hotel

Mau memberikan kejutan malam yang romantis buat pasangan, cek Honeymoon Package di Padjadjaran Suites & Resort Convention Hotel. Hotel yang berlokasi di Perumahan Bogor Nirwana Residence Jalan Bogor Inner Ringroad Lot XIX C-2 No 17, RT 01/RW 05, Mulyaharja, Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor memiliki paket khusus untuk pasutri.

Ada dua paket yang bisa dipesan oleh pengunjung, dengan harga Rp 885 Ribu dan Rp 1.185 Ribu.

harga Rp 885 ribu, sudah termasuk breakfast atau sarapan untuk dua orang, mendapatkan welcome drink 2 pax, welcome cake atau fruit 1 pcs, dan Outbound ATV juga masuk ke Mini zoo 2 pax.

Untuk harga yang Rp 1.185 Ribu mendapatkan sarapan, welcome drink, untuk 2 pax, welcome cake atau fruit 1 pcs, Outbound ATV juga masuk ke Mini zoo 2 pax, dan Dinner Romantis.


Bogor Valley

Sudah merupakan kebijakan umum di industri hotel jika para tamu check in harus diatas jam 2 siang dan check out jam 12 siang.

Kadang perjalanan yang sulit, agenda yang mepet, atau jalanan yang macet mengakibatkan pengunjung telat untuk check in dan akhirnya sampai saat tengah malam di hotel dan keesokan siangnya tepat jam 12 harus segera check out dari hotel.

Hal ini mengakibatkan pengunjung hotel kurang mendapatkan waktu untuk beristirahat yang cukup.

Umumnya hotel atau penginapan memiliki kebijakan check in mulai pukul 14.00 dan waktu check out tetap pukul 12.00 WIB walau selarut apapun kamu datang ke hotel untuk check in.

Bogor Valley Hotel merupakan Satu satunya hotel di Bogor dan mungkin saja satu satunya hotel di Indonesia yang menawarkan solusi bagi para staycation agar dapat menginap 24 jam penuh di kamar yang sudah mereka pesan.

Jam berapapun kamu datang ke hotel untuk check in, kamu bisa pakai kamar kamu sampai 24 jam penuh sampai keesokan harinya, contohnya jika kamu baru tiba di hotel pukul 8 malam maka keesokan harinya kamu boleh check out di jam 8 malam juga.

Agria Hotel Bogor
Memiliki nuansa khas negeri Pizza, Agria Hotel Bogor di Jalan Raya Tajur, Kota Bogor memiliki lokasi yang super strategis. Beberapa spot nyaman dapat meningkatkan imunitas tubuh.

Selain menginap, pengunjung bisa berenang di lantai 1 atau nongkrong asik di roof top Tremonti Sky Lounge lantai 7, dan nikmati sensasi pemandangan 3 Gunung yakni, Gunung Gede, Pangrango dan Salak.

Untuk pemesanan promo, pengunjung bisa mendapatkan tipe kamar Superior, dengan harga Rp 276 ribu per malam.

“Dengan harga tersebut, pengunjung bisa menginap di Agria Hotel tanpa breakfast dan mendapatkan diskon 10% untuk pemesanan room service (food only),” papar Director of Sales Agria Hotel Bogor, Adi.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here