Tuesday, 30 April 2024
HomeBeritaRS Azra Kupas Tuntas Metode ERACS untuk Persalinan Sectio Caesaria (SC)

RS Azra Kupas Tuntas Metode ERACS untuk Persalinan Sectio Caesaria (SC)

Bogordaily.net – RS AZRA kembali melaksanakan Health Talk di Instagram Live dengan tema “ () Untuk Persalinan Sectio Caesaria (SC) yang Lebih Nyaman”, pada 22 September 2021.

Bersama narasumber dr. Elsina K. Pietersz, Sp.OG (Dokter Spesialis Kebidanan dan Kandungan RS AZRA) dan dr. Chrisma A. Albandjar, Sp.An., KIC (Dokter Spesialis Anastesi RS AZRA) dan dipandu oleh Bidan Septi Puspo Wardani, SKM (Humas RS AZRA).

Menurutnya, seorang ibu hamil yang harus menjalani proses persalinan secara operasi SC karena adanya suatu indikasi medis, seringkali merasa cemas dan takut akan rasa nyeri pasca operasi.

Tetapi ilmu pengetahuan dibidang kesehatan berkembang pesat sehingga banyak terobosan baru yang memberikan manfaat bagi banyak orang, salah satunya adalah metode operasi yang minim nyeri.

Metode (Enchanted Recovery After Cesarean Surgery) merupakan kolaborasi antara Dokter Obgyn, Dokter Anestesi, dan Dokter Anak yang bertujuan untuk memberikan kenyamanan bagi ibu hamil yang menjalani operasi SC sehingga rasa nyeri yang dirasakan minimal dan pemulihan lebih cepat.

“Metode ini bertujuan untuk mempercepat proses pemulihan dan ibu dapat segera berinteraksi lebih cepat dengan si buah hati. Sehingga dapat merasakan moment-moment pertama bersama buah hati,” ucap dr. Chrisma.

Banyak para peserta yang menanyakan perbedaan antara Persalinan SC dengan metode dan Persalinan SC Konvensional.

“Proses operasi dilakukan dengan lebih cepat, disamping kecepatan kita juga mementingkan keamanannya. Pada Metode ini pasien akan lebih cepat mobilisasi pada saat pasca operasi. Kateter akan dilepas lebih cepat, melepas infus lebih cepat sehingga mobilisasi pasien dapat lebih cepat juga. Hal ini juga sangat berpengaruh dengan resiko perlengketan luka operasi yang akan lebih rendah,” kata dr. Elsina.

Sedangkan dr. Chrisma menjelaskan perbedaan Persalinan SC dengan Metode dan Persalinan SC Konvensional salah satunya dalam segi dosis pemberian obat.

“Dosis dapat diberikan tidak terlalu banyak sehingga waktunya pas untuk operasi dan pasien merasa lebih nyaman. Saat pemberian dosis yang optimal tersebut harapannya pasien akan lebih cepat bergerak dan beraktifitas. Selain itu ada pemberian obat-obatan lainnya yang digunakan sehingga rasa nyeri pasca operasi lebih rendah dari biasanya. Dalam Metode ini pasien tidak perlu lagi puasa dari makanan padat selama 8-12 jam, dengan metode ini pasien dianjurkan untuk berpuasa makanan padat 6 jam saja sebelum operasi. Selama puasa makanan padat 6 jam sampai 2 jam sebelum operasi pasien dapat diberikan high calorie drink misalnya teh manis.” ujar dr. Chrisma.

“Metode ini dalam operasi SC memperhatikan juga penanganan untuk bayinya. Bayi juga diharapkan cepat pulih sehingga perawatannya tidak terlalu lama sehingga dapat segera pulang. Pemotongan tali pusat ditunda sampai 1 menit untuk bayi-bayi yang cukup bulan atau aterm, sedangkan untuk bayi yang prematur pemotongan tali pusat kurang lebih dalam 30 detik, hal tersebut berguna untuk meminimalisir resiko terjadinya anemia pada bayi baru lahir,” papar dr. Elsina.

Memang tidak semua kondisi dapat diterapkan metode ini, ada beberapa kondisi yang memang tidak dapat dilakukan metode ini seperti yang dijelaskan oleh dr. Chrisma.

“Semua pasien dilihat kondisinya terlebih dahulu, umumnya pada kasus elektif atau terencana bisa dilakuakan metode ini. Tetapi dalam keadaan emergency dilihat kondisinya terlebih dahulu,selain itu jika pasien tidak dapat diberikan tindakan spinal anastesia baik secara anatomi tidak memungkinkan atau mungkin ada kontra indikasi ditempat penyuntikan, dalam hal tersebut walaupun dapat diterapkan ERACS akan tetapi pemulihan tidak secepat pada pembiusan spinal,” jelasnya.

Harapannya dengan metode ini tidak hanya ibu yang dapat pulih cepat tetapi buah hatinya pun dapat lebih cepat pulih dan sehat.

Bagi para ibu yang ingin menggunakan metode ini di RS AZRA dapat dikonsultasikan terlebih dahulu kepada dokter Obsgyn dan dokter anestesi.

Acara health talk ini telah ditonton sekitar 138 viewers yang sangat antusias dalam mengajukan pertanyaan pada topik ini.

Untuk info lebih lanjut mengenai paket persalinan di RS AZRA dapat menghubungi ibu Ani Martini bagian marketing RS AZRA 0812-8588-6588 (whatsapp only) atau melalui call center RS AZRA 0251.8318.456. Adv

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here