Bogordaily.net – Operasional bus dengan konsep Buy The Service (BTS) rencananya akan digunakan pada akhir tahun ini.
Wakil Wali Kota Bogor Dedie A Rachim mengatakan saat ini proses administrasi masih dalam tahap persiapan produksi bus.
“Iya rencananya bila tidak ada halangan mulai berjalan akhir tahun 2021,” kata Dedie Senin 20 September 2021.
Nantinya kata Dedie, operator bus PDJT akan dikelola oleh Konsorsium PDJT, Kodjari dan Lorena
“Untuk sopirnya nanti akan disiapkan yang berkualifikasi sesuai ketentuan syarat adalah pemegang SIM B1 yg berpengalaman mengemudi kendaraan diatas 3.5 Ton,” katanya.
Sebelumnya beberapa waktu lalu Kepala Dinas Perhubungan Kota Bogor Eko Prabowo mengatakan, program BTS tersebut nantinya akan merubah tiga angkot menjadi satu bus.
Bus tersebut direncanakan beroperasi dienam koridor trayek angkot yang ada di Kota Bogor.
Menurut Eko, program ini sangat baik dalam konteks penataan transportasi di Kota Bogor.
Pria yang akrab disapa Danjen ini meminta kepada pemenang lelang agar sesegera mungkin merealisasikan program BTS tersebut dalam waktu dekat ini.
“Karena sudah ada pemenangnya dan masa sanggah sudah usai, kami minta kepada pemenang lelang agar segera merealisasikan program BTS ini. Minimal pertengahan Oktober ini harus sudah berjalan,” katanya, Selasa 31 Agustus 2021 saat ditemui di DPRD Kota Bogor sebelum mengikuti Rapat Paripurna.
Danjen juga meminta kepada pemenang lelang, agar 75 bus BTS tersebut bisa segera beroperasi di enam koridor dan bisa bertahan lama.
“Program BTS ini kan selama 5 tahun kedepan dengan anggaran sekitar Rp50 miliar lebih dari Kementerian Perhubungan, jadi saya minta program BTS ini harus segera mulai berjalan. Karena merupakan awal baru untuk transportasi di Kota Bogor,” harapnya.
Berikut enam koridor trayek cakupan layanan BTS di Kota Bogor
Koridor 1: Terminal Bubulak – Yasmin – Warung Jambu – Baranangsiang / Cidangiang
Koridor 2: Terminal Bubulak – Stasiun Bogor – KRB – Baranangsiang / Cidangiang – Ciawi
Koridor 3: Terminal Bubulak – Stasiun Bogor – KRB – Suryakencana / Empang – Sukasari – Lawanggintung – Ciawi
Koridor 4: Ciawi – Baranangsiang / Cidangiang – KRB – Warung Jambu – Pomad / Ciparigi
Koridor 5: Ciparigi – Stasiun Bogor
Koridor 6: Parung Banteng – Warung Jambu (melalui R3)(TBC)