Tuesday, 26 November 2024
HomeKabupaten BogorPMII Kabupaten Bogor Gelar PKL Ke-3 Se-Jawa Barat

PMII Kabupaten Bogor Gelar PKL Ke-3 Se-Jawa Barat

Bogordaily.net – Pengurus Cabang PMII Kabupaten Bogor menggelar Pelatihan Kader Lanjut (PKL) Ke-3 Se-Jawa Barat, di Auditorium UNUSIA Kemang Kabupaten Bogor, Rabu 1 – Minggu 5 September 2021.

Kegiatan yang mengangkat tema ‘Mempertajam Kemampuan Analisis Kader Mujtahid dalam Mengawal Pembangunan Daerah Perspektif Islam Ahlussunnah Wal Jama’ah’ ini, pesertanya berasal dari anggota PMII dari berbagai wilayah Se-Jawa Barat, yang terdiri dari Kabupaten Bandung, Kota Bandung, Kota Bekasi, Kabupaten Indramayu, Garut, Sumedang dan lain-lain.

Ketua Pengurus Cabang (PC) PMII Kabupaten Bogor Imam Shodiqul Wa’di mengatakan,bahwa tantangan warga pergerakan sudah berbeda pada era reformasi, tidak harus selalu di luar sistem, tapi harus mampu berada dalam sistem dan memberikan sumbangsih dalam segala aspek pembangunan.

Ia mengungkapkan, PKL merupakan kegiatan yang akan menciptakan kader penggerak serta pengembangan terhadap organisasi, disetiap elemen penting, bisa di dalam PMII maupun di luar PMII.

“Kegiatan-kegiatan kaderisasi di PMII sepenuhnya dalam rangka mewujudkan konsistensi kaderisasi. Orang yang telah dibaiat menjadi kader mujahid maupun mujtahid secara otomatis memiliki tanggung jawab yang berat kaitannya dengan implementasi nilai,” pungkasnya.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here