Bogordaily.net – Serial Drama Squid Game ternyata tidak hanya melejit di Korea Selatan saja, tapi serial drama yang dibintangi Jung-jae Lee mencuri perhatian dunia.
Squid Game merupakan seri original Netflix tentang sebuah permainan misterius dengan hadiah 45,6 miliar Won. Namun, para pesertanya, yang berjumlah 456 orang, harus mau bertaruh nyawa untuk memenangkan hadiah tersebut.
Dengan kisah yang menarik dan berbeda dari drama Korea biasa, Squid Game pun menuai respons positif dari publik seluruh dunia. Kini, Netflix mengumumkan Squid Game ditonton lebih dari 111 juta subscriber di seluruh dunia.
Sejak ditayangkan pada 17 September 2021, Squid Game telah mencuri perhatian di Brasil, Prancis, India, hingga Turki. Serial tersebut menempati posisi pertama di 10 Besar Tayangan Terfavorit Netflix di 94 negara.
Bahkan di Amerika Serikat sendiri, Squid Game berhasil merajai chart tersebut untuk 21 hari berturut-turut.
Sebelumnya, rekor serial terpopuler dipegang oleh Bridgerton. Drama yang mengangkat kisah perjodohan kaum aristokrat tersebut ditonton 82 juta subscriber Netflix di seluruh dunia.
Mengenai hal ini, pihak Netflix menyebut mimpi mereka menjadi kenyataan. Sebelumnya, mereka sudah berinvestasi di Korea Selatan pada 2015, untuk memproduksi serial berkualitas.
“Saat Netflix mulai berinvestasi di Korea pada 2015, tujuan kami adalah untuk mempresentasikan konten Korea kelas dunia untuk fans yang suka menonton serial Korea. Bukan cuma di Asia, tapi juga seluruh dunia. Squid Game membuat mimpi kami jadi nyata,” ungkapnya.
“Ketika kisah yang sudah dibayangkan sutradara Hwang Dong Hyuk selama beberapa lama tak bisa dibuat di mana pun, Netflix percaya dengan pesona Squid Game yang bisa menggetarkan hati fans, tak hanya di Korea, tetapi juga seluruh dunia,” pungkasnya.(dtk/sh)