Bogordaily.net -Seekor ular cecak atau biasa disebut cicak membuat pemilik rumah bernana Lamin Warga Kampung Gang Sawo, Desa Gunung Putri Kecamatan Gunung Putri panik dan harus menghubungi pihak Tim Rescue Dinas Pemadam kebakaran Kabupaten Bogor.
Menurut Danru Rescue Damkar Kabupaten Bogor Arman Riyanto mengatakan saat itu kronologi berawal dari Selasa pagi 12 Oktober 2021 terlihat ada seekor ular di dekat sumur. Ketika akan coba diusir ular tersebut jatuh ke dalam sumur.
“Akhirnya penghuni rumah melapor kepada petugas pemadam kebakaran untuk dilakukan penanganan dan tim langsung merespons laporan tersebut dan menuju ke lokasi,”kata Arman Riyanto saat dikonfirmasi, Rabu 13 Oktober 2021.
Ular yang berukuran tidak terlalu besar dan berada di dalam sumur tentu sedikit menyulitkan evakuasi oleh petugas Damkar.
“Agak sedikit menyulitkan petugas namun kita sesuai SOP tentu sudah menyiapkan segala untuk melakukan evakuasi dan Alhamdulillah berjalan lancar ular cecek berhasil dievakuasi,”katanya.
Arman menambahkan ular Cecak atau sering pula disebut ular rumah merupakan sejenis ular kecil dari suku colubride. Dinamai demikian karena ular tesebut kera dijumpai di dalam rumah di sekitar dapur atau lemari untuk memburu cecak atau cicak.(Ruslan)