Sunday, 24 November 2024
HomeKota BogorDorong Laju Transaksi Perdagangan Pasar, PPJ Gaet Bank Danamon Syariah

Dorong Laju Transaksi Perdagangan Pasar, PPJ Gaet Bank Danamon Syariah

Bogordaily.net – Penandatanganan Mou kerjasama antara Perumda Pasar Pakuan Jaya Kota Bogor dengan Bank Danamon Syariah tentang program funding, layanan perbankan dan pengelolaan pasar di Kota Bogor.

Penandatanganan kerja sama ini dilakukan oleh Direktur Danamon Syariah Herry Hykmanto dan Direktur Utama Perumda Pasar Pakuan Jaya Kota Bogor, Muzakkir dan disaksikan oleh Sustainability Peduli Danamon, Abdul Hadi dan Direksi serta Jajaran Manager Perumda Pasar Pakuan Jaya Kota Bogor.

Menurut Dirut Perumda Pasar Pakuan Jaya kota Bogor, Muzakkir, digitalisasi penting untuk mendorong laju transaksi perdagangan di pasar rakyat saat ini.

Danamon syariah
MoU oleh Direktur Danamon Syariah Herry Hykmanto dan Direktur Utama Perumda Pasar Pakuan Jaya Kota Bogor, Muzakkir, Jumat 5 November 2021.(Istimewa/Bogordaily.net)

“Transaksi via perbankan di pasar rakyat menjadi jauh lebih praktis, aman serta minim interaksi fisik personal secara tertib,” kata Dirut Perumda Pasar Pakuan Jaya Kota Bogor, Muzakkir, Jumat 5 November 2021.

Lebih lanjut, kata Muzakkir, administrasi juga lebih rapi tertib serta lebih bisa dipertangungjawabkan.

“Kami berharap membaiknya status level 1 pandemi di kota Bogor ini di sambut dengan inovasi pada sektor perdagangan,” harapnya.

Muzakkir menjelaskan, khususnya mikro di pasar rakyat bergairah dan bergerak meningkat kembali. Teknologi dan digitalisasi membuat pola transaksi lebih efisien dan efektif. Danamon Syariah siap juga mensupport program pasar-pasar secara Nasional.

Danamon

“Termasuk program pasar sehat secara nasional,” jelasnya.

Kerjasama ini tentang retribusi, bisa tentang fasilitas modal pedagang. Misalkan tempat sampah gerobak dan fasilitas lainnya menuju pasar sehat.(Ibnu Galansa)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here