Bogordaily.net – Dalam rangka terus berkhidmat meningkatkan kualitas santri dan melayani umat, Pesantren Tahfidz dan Agropreneur Muara Istiqomah telah melaksanakan tasyakuran atas selesainya penambahan fasilitas pendidikan, pada Jumat 5 November 2021.
Hadir pada acara peresmian antara lain Pewakif lahan Ibu Hj. Siti Nafisah. Ketua Umum Yayasan Ummul Quro Bogor Dr. Suswono, Ketua Umum IPHI Kota Bogor H. Muhammad Sahri, Ketua Yayasan YPHB Prof. Dr. Bunasor Sanim, Rektor STAI Ummul Quro Dr. Syamsudin Harun, Pengurus YMI, anggota Silaturahmi Jumatan, Wali Santri, Pimpinan Pondok dan Kepala Sekolah SMPIT UQMI beserta jajarannya.
Ketua Pembina Pesantren Muara Istiqomah Dr. Ir. H. Dwi Sudharto, MSi yang juga merupakan Ketua Yayasan RS Islam Bogor menyampaikan bahwa, pemenuhan kelengkapan fasilitas pendidikan merupakan syarat mutlak guna menghasilkan santri UQMI yang berkualitas yang mempunyai akidah lurus, ibadah yang benar, berakhlak mulia, hafal dan memahami Al Quran serta memiliki keterampilan.
“Kami terus berupaya melengkapi keperluan Pesantren maupun SMPIT UQMI dan saat ini sudah merampungkan tambahan lima ruang kelas, ruang laboratorium, ruang laundry, renovasi ruang makan, rumah Kepala Sekolah dan pengasuh pondok. Kami juga sedang merancang pembuatan kolam renang untuk santri,” kata H. Edi Tasman, Ketua Yayasan Pesantren Muara Istiqomah.
Sementara itu Ketua Umum Yayasan Ummul Quro Dr. Suswono yang juga merupakan Menteri Kehutanan KIB II terus mendukung pengembangan SMPIT UQMI.
“Bisnis dengan Allah Ta’ala tidak akan pernah rugi, malah akan berlipat 700 kali. Kuncinya adalah kesungguhan. Ingatlah Surah As-Sajadah ayat 12, dimana manusia ingin sekali kembali ke dunia untuk mengerjakan kebajikan namun semua sudah terlambat,” paparnya.
H. Heri Haerudin yang juga merupakan Ketua Yayasan periode sebelumnya mewakili pewakif pembangunan kelas menyampaikan, upaya penggalangan dana yang berjalan lancar dan mendapat dukungan banyak pihak.
Sedangkan Ketua IPHI Kota Bogor H. Muhammad Sahri menyampaikan bahwa akan tetap mendukung Yayasan Muara Istiqomah, yang telah terbukti menjadi salah satu Pesantren terbaik di Kota Bogor.
Acara diakhiri dengan peresmian fasilitas melalui pengguntingan pita, peninjauan kelas dan laboratorium serta pengecoran perdana pembangunan aula pesantren.
“Dengan komitmen dan kesungguhan serta meminta ridho-Nya in Syaa Allah semua akan dimudahkan Allah Ta’ala dan kami siap mencetak generasi Qur’ani yang bermanfaat untuk umat,” pungkas Dwi.***