Bogordaily.net – PT Bank Syariah Indonesia Tbk (BSI) Area Bogor dan Dewan Masjid Indonesia (DMI) Kota Bogor bersinergi mengoptimalkan peran masjid untuk memperkuat ekonomi masyarakat.
Pimpinan Bank BSI area Bogor Fitria mengatakan, sebagai langkah awal, BSI dan DMI implementasikan layanan QRIS untuk memudahkan masyarakat melakukan transaksi Zakat, infak, shadaqah dan aktivitas keuangan lainnya untuk masjid.
Kerjasama tersebut dibuktikan dengan penandatanganan kesepahaman optimalisasi masjid oleh DMI kota Bogor dan Bank Syariah Indonesia (BSI) Area Bogor, dalam pelaksanaan tersebut manghadirkan 300 Peserta dari Pengurus Masjid di 6 Kecamatan se Kota Bogor, sekaligus diberikan pembekalan tentang pemberdayaan manajemen dan digitalisasi masjid.
“Tujuan dari kegiatan tersebut, agar pengurus Masjid di Kota Bogor senantiasa mempungsikan masjidnya tidak hanya digunakan sebagai tempat atau rumah ibadah saja akan tetapi masjid di jadikan juga sebagai pusat dakwah, dakwah yang menyejukan, sosial dan ekonomimi keumatan,” kata Fitria, Rabu 1 Desember 2021 di gedung Pusat Pengembangan Islam Bogor (PPIB) jalan Pajajaran, Kecamatan Bogor Timur.
Fitria menambahkan, selain itu, menurutnya, yang terpenting segala kegiatannya pengurus dapat mampu mengadaptasikan diri dengan digitalisasi menggunakan produk dari Bank Syariah Indonesia sebagai bagian dari ikhtiar, dalam memakmurkan Masjid akan tetapi ikhtiar dalam dakwah ekonomi syariah secara utuh,
Sementara itu Wakil Walikota Bogor Dedie A Rachim dalam sambutannya menyampaikan, saya mendorong MOU tersebut sebagai langkah untuk memajukan Masjid, sehingga akselerasi masjid sebagai mercusuar peradaban menjadi hidup kembali ditengah tengah masyarakat khusus ya masyarakat kota Bogor.
Pemkot akan mendukung MOU oleh DMI kota Bogor bersama BSI area Bogor untuk terus bersinergi untuk kebaikan umat.***