Friday, 4 April 2025
HomeBeritaHadapi Thailand di Final, Indonesia Bidik Juara Piala AFF Pertama dalam Sejarah

Hadapi Thailand di Final, Indonesia Bidik Juara Piala AFF Pertama dalam Sejarah

Bogordaily.net – Final akhirnya mempertemukan dua negara yang mempunyai sejarah rivalitas yang panjang. sebagai pemegang gelar Piala AFF terbanyak menghadapi Indonesia yang lima kali jadi ranner up sepanjang digelarnya Piala AFF. Kini Indonesia tengah membidik Piala AFF untuk pertama kalinya dalam sejarah.

Pada fase grup dua tim memiliki mencatatkan rekor yang mumpuni, dimana Indonesia tercatat sebagai tim tersubur dan sebagai tim yang minim kebobolan.

Indonesia dan akan memperebutkan gelar , yang baru digelar tahun 2021 lantaran imbas pandemi. Duel akan berlangsung dalam partai dua leg di National Stadium, Singapura.

Skuad Garuda lebih dulu memastikan tiket ke partai puncak usai melewati Singapura. Kedua tim berimbang 1-1 di leg pertama dan kemudian Indonesia menang 4-2 lewat laga penuh drama yang berjalan sampai extra time di leg kedua.

Sementara itu Gajah Perang berhasil menyingkirkan juara bertahan Vietnam di semifinal usai berimbang 0-0 di leg kedua, Minggu 26 Desember 2021 malam WIB. melaju berkat modal kemenangan 2-0 di leg pertama.

Menilik statistik kedua tim, Indonesia tampil di final sebagai tim tersubur . Status itu juga sudah melekat buat Skuad Garuda sedari kelolosan sebagai juara Grup B.

Sementara , yang lolos ke semifinal sebagai juara Grup A, cuma 1 kali kebobolan sepanjang turnamen. Bahkan Vietnam pun tak kuasa menjebol gawang Gajah Perang.***

Sumber: Detik.com

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here