Friday, 19 April 2024
HomeTravellingButuh Self Healing? 7 Tempat Wisata di Bogor Beri Solusinya

Butuh Self Healing? 7 Tempat Wisata di Bogor Beri Solusinya

Bogordaily.net – Kita mungkin sering merasakan secara emosional dan fisik. Perasaaan tersebut sesekali mengganggu aktivitas sehari-hari sehingga self-healing bisa jadi salah satu proses untuk mengembalikan kehidupan normal.

Cara terbaik self-healing adalah bisa beristirahat cukup, merawat diri, dan melakukan meditasi demi membantu menyegarkan pikiran dan mental agar selalu positif, sekaligus meningkatkan kesehatan dan well-being seseorang.

Berbagai cara tersebut juga dapat kamu lakukan dengan langkah mudah, seperti mengunjungi destinasi yang dekat dengan alam.

TELAGA SAAT PUNCAK

Telaga Saat Puncak adalah wisata alam yang menyuguhkan pesona luar biasa. Memiliki sebuah danau besar yang dikelilingi pepohonan dan perkebunan teh, udara di sini terbilang dingin dan .

Tak hanya itu, ada juga panorama Gunung Kencana dan Gunung Gede Pangrango yang membuat pemandangan sekitar semakin indah.

Tempat ini sangat cocok untuk kamu yang sedang membutuhkan ketenangan dan merelaksasi pikiran dengan suasana alamnya yang masih asri.

Lokasi Telaga Saat Puncak berada di Cibulao, Tugu Utara, Cisarua, .

DESA WISATA MALASARI

Ingin self-healing di tempat yang jauh dari kebisingan? Kamu bisa datang ke Desa Wisata Malasari untuk menenangkan pikiran.

Memiliki banyak variasi destinasi alam seperti bukit, gunung, sungai hingga kebun teh menjadikan desa ini punya pesona yang luar biasa.

Berlokasi di jalan Karamat Banteng, Nanggung, . Kamu pun bisa berduduk santai sambil menikmati hembusan angin dan menghirup udara segar.

ARANYA COFFEE AND FOREST

Sering bersantai dan nongkrong di coffee shop? Ada alternatif kafe baru bernuansa hutan yang cocok untuk healing.

Dikelilingi oleh pohon pinus, kamu dapat ngopi sambil memandangi pepohonan di sekitar. View dan suara alam yang menenangkan juga membantu kamu memberi ruang kepada diri sendiri.

Lokasi Coffe ini berada di jalan TAPOS LBC, CARINGIN, .

Gunung Pancar

Salah satu cara healing terbaik adalah dengan menyatu bersama alam. Pergi berkemah di Gunung Pancar bisa jadi pilihan destinasi untuk weekend getaway.

Di samping itu tersedia pemandian air panas untuk memanjakan diri dan menghilangkan penat. Gunung Pancar  juga tepat bagi kamu yang mencintai alam terbuka dan situasi tenang. Pegunungan dan hutan pinus sekitar menambah healing vibes semakin komplet.

Lokasi Taman Wisata Alam Gunung Pancar, di KP. Ciburial,

KOPI TUBING

Menghirup udara segar adalah satu alternatif untuk kamu yang sedang penat dan butuh refreshing. Di Kopi Tubing kamu dapat melepaskan pikiran berat dan rutinitas sejenak.

Memandangi panorama hamparan sawah hijau serta pepohonan sambil menikmati secangkir kopi hangat akan jadi salah satu momen terbaik.

Kamu juga bisa mencoba wahana river tubing untuk bersenang-senang sambil bermain air. Lokasi Kafe Tubing berada di Jalan Gunung Menir, Ciasihan, Pamijahan, .

Ulasan di atas menarik kan? Buat kamu yang tertarik melakukan self-healing ke salah satu tempat tersebut, jangan lupa tetap patuhi protokol kesehatan dan kebersihan, ya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here