Saturday, 23 November 2024
HomeKota BogorEdan! Warga Tanah Sareal Diperas Rp750 Ribu saat Urus SKTM

Edan! Warga Tanah Sareal Diperas Rp750 Ribu saat Urus SKTM

Bogordaily.net – Warga di Kelurahan Cibadak, Kecamatan Tanah Sareal, Kota Bogor, mengeluh karena diperas Rp750 ribu saat mengajukan Surat Keterangan tidak mampu (SKTM) oleh RT. Namun setelah dibayar, hingga saat ini SKTM tak kunjung jadi.

“Saya sudah membayar ke Pak RT sudah Rp750 ribu, namun dengan beribu alasan sampai saat ini SKTMnya belum jadi,” kata warga yang tidak mau disebutkan namanya kepada Bogordaily.net, Kamis 6 Januari 2022.

Pada kesempatan itu, ia mengutip pernyataan dari pihak RT bahwa, untuk mendapatkan stempel dari Dinas terkait itu susah dan harus ada biaya tambahan.

Pasalnya, berdasarkan keterangan yang didapatnya Surat Keterangan Tidak Mampu (SKTM) sebenarnya adalah program jaminan kesehatan, yang digulirkan pemerintah bagi kalangan masyarakat kurang mampu.

Ia menjelaskan bahwa, pengurusan SKTM yang dilakukannya untuk memenuhi kebutuhan administrasi yang mendesak.

Diketahui, pengurusan SKTM ini tidak dipungut biaya apapun. Jika terjadi masalah maka pengurus bisa mengajukannya ke beberapa alamat seperti email, nomor telepon dan website. (Ibnu Galansa Montazerry)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here