Friday, 22 November 2024
HomeKabupaten BogorKehilangan Motor, Ojol Ini Malah Dicueki Petugas Polsek Cileungsi Saat Buat Laporan

Kehilangan Motor, Ojol Ini Malah Dicueki Petugas Polsek Cileungsi Saat Buat Laporan

Bogordaily.net – Insiden tak mengenakan kembali dialami driver ojek online (ojol) saat melaporkan kasus pencurian sepeda motor ke petugas Polsek Cileungsi, Kabupaten Bogor, namun dicueki oleh polisi.

Dari informasi yang beredar aksi pencurian dialami seorang driver ojol pada Sabtu, 8 Januari 2022 yang lalu. Saat itu korban tidak langsung melapor kasus tersebut ke pihak kepolisian.

Dua hari berselang korban baru membuat laporan polisi ke petugas Polsek Cileungsi. Hal tak mengenakan pun terjadi kala korban dicueki saat membuat laporan oleh anggota yang bertugas.

Kapolres Bogor AKBP Iman Imanuddin tak menampik adanya insiden tersebut. Namun, dia menyebut pihaknya sudah langsung menindak tegas anggota tersebut.

“Sudah ditindak tegas dengan penanganan kode etik dan disiplin,” kata Iman, Rabu 12 Desember 2022.

Sayangnya Iman tidak membeberkan detail mengenai identitas anggota tersebut. Namun, dia hanya menegaskan jika anggota tersebut sudah diberikan sanksi.

“Sudah diberi sanksi, penempatan khusus dan ditarik dari bagian pelayanan,” pungkas Iman.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here