Bogordaily.net- Kabupaten Bogor mengalami kembali lonjakan 467 kasus Covid-19 aktif. Hal tersebut mendapat komentar dari Kepala Bidang P2P Dinas Kesehatan Kabupaten Bogor Adang Mulyana.
“Data per 24 Januari 2022, konfirmasi aktif 467 orang,” ungkap Adang Mulyana.
Lanjutnya ia menjelaskan bahwa, Angka lonjakan kasus Covid-19 naik dibanding dua pekan lalu pada tanggal 12 Januari 2022 yang mana jumlah positif aktif berada di angka 27 orang.
Lonjakan, sambungnya Adang, penambahan baru kasus positif Covid-19 mulai terjadi sejak tanggal 18 Januari 2022 yang mencapai 42 kasus baru dalam sehari.
“Tanggal 23 Januari tambahan kasus konfirmasi positif jadi 86, tanggal 24 Januari tambahan 83,” tambahnya.
Kemudian keesokan harinya kasus positif naik menjadi 43, 48, 56, 76 dan 86 kasus baru dalam sehari.
Menurut Adang, Kondisi ini berbeda jauh dibanding pekan pertama pada awal Januari 2022 lalu, yang mana tambahan kasus Covid-19 baru harian hanya sekitar 2 sampai 4 kasus per hari.
Selain itu ia juga menegaskan, dalam menghadapi lonjakan ini, Satgas Covid-19 Kabupaten Bogor juga sudah menggelar rapat koordinasi dengan seluruh jajaran.
“Seperti dengan para Kepala Puskesmas, Camat, Danramil, Kapolsek serta Forkopimcam se-Kabupaten Bogor untuk menghadapi lonjakan Covid-19 ini sekaligus varian baru Omicron,” pungkasnya.
Irfan Ramadan