Monday, 17 June 2024
HomeBeritaDuel City vs Hotspur Jadi Pertemuan Pertama Guardiola dan Conte Musim Ini

Duel City vs Hotspur Jadi Pertemuan Pertama Guardiola dan Conte Musim Ini

Bogordaily.net– bersiap menghadapi dalam laga pekan ke-26 2021/2022 di Stadion Etihad, Manchester, Minggu 20 Februari 2022 dini hari.

Duel ini akan menjadi salah satu pertandingan yang paling diantisipasi dalam rangkaian matchday pekan ke-26 dan mejadi pertemuan perdana Pep Guardiola dengan Antonio Conte musim ini. Kedua juru taktik untuk sementara berimbang perihal rekor pertemuan.

Sebelum laga ini, seperti dilansir dari Suara.com, Guardiola dan Conte sudah empat kali bertemu. Saat itu, Chelsea-nya Conte menang dua kali begitupun Guardiola bersama .

Terakhir, kedua manajer bertemu adalah di Liga Inggris 2017/2018. Saat itu, The Citizen mengalahkan Chelsea 1-0 pada matchday ke-29.

Terlepas dari rivalitas kedua manajer, pertandingan ini akan menjadi kesempatan untuk lebih memperkuat cengkeramannya di puncak klasemen Liga Inggris.

The Citizens saat ini unggul sembilan poin dari Liverpool yang berada di posisi kedua sedangkan Tottenham menempati posisi kedelapan, tujuh poin di belakang Manchester United yang berada di urutan keempat.

menatap laga ini setelah hampir pasti mengamankan tempat di perempat final Liga Champions usai menundukan Sporting Lisbon 5-0 pada leg pertama 16 besar pada 16 Februari lalu.

The Citizens juga mengejar kesuksesan Piala FA musim ini, bersiap untuk melakukan perjalanan ke Peterborough United di putaran kelima kompetisi pada awal Maret.

Tim asuhan Pep Guardiola unggul sembilan poin dari Liverpool yang berada di posisi kedua, tetapi The Reds memiliki satu pertandingan di tangan, sehingga tim Manchester tidak boleh hilang fokus setidaknya hingga secara matematais tak mungkin lagi terkejar.

Man City tidak terkalahkan di liga sejak akhir Oktober 2021, memenangkan 14 dari 15 pertandingan terakhir mereka, yang merupakan performa luar biasa tak hanya di Liga Inggris melainkan di dunia.

Pertahanan mereka juga sangat bagus untuk sebagian besar musim, hanya kebobolan 14 kali, yang merupakan rekor terbaik di divisi tersebut.

Juara Inggris kalah 1-0 dari Tottenham dalam pertemuan perdana di London Utara awal musim ini, tetapi mereka memiliki rekor kandang terbaik di Liga Inggris 2021/2022 sejauh ini.

Mereka mengumpulkan 31 poin dari 12 pertandingan kandang, mencatat kemenangan dalam 10 dari 12 pertandingan di Stadion Etihad.

Tottenham akan menjadi tim yang diunggulkan menuju kontes akhir pekan ini setelah memenangkan tiga dari empat pertandingan Liga Inggris terakhir mereka melawan Man City dengan masing-masing kemenangan datang di London.

Spurs belum pernah mengalahkan The Citizens di Manchester sejak Februari 2016, dan mereka memasuki laga ini dengan kekalahan dalam tiga pertandingan terakhir di liga.

Mereka kalah dari Chelsea pada 23 Januari sebelum ditekuk Southampton dan Wolverhampton Wanderers di kandang sendiri.

Pasukan Antonio Conte saat ini duduk di urutan kedelapan dalam tabel, tujuh poin di belakang Manchester United yang berada di urutan keempat.

Meski demikian, mereka memiliki tiga tabungan laga yang membuat finis empat besar secara matematis masih sangat mungkin diraih.

Tottenham hanya mencetak 28 gol Liga Inggris musim ini, Harry Kane, yang ditolak untuk pindah ke Stadion Etihad musim panas lalu, mencetak gol hanya dalam lima kesempatan.***

Prakiraan Susunan Pemain Man City vs :

(1-4-3-3): Ederson; Walker, Dias, Laporte, Cancelo; De Bruyne, Rodri, Bernardo; Mahrez, Foden, Sterling.

Pelatih: Pep Guardiola.

 

(1-3-4-3): Lloris; Romero, Dier, Davies; Emerson, Hojbjerg, Bentancur, Reguilon; Lucas, Kane, Son.

Pelatih: Antonio Conte.

5 Pertemuan Terakhir

15/08/2021 Tottenham 1-0 City (Liga Inggris)

25/04/2021 City 1-0 Tottenham (Piala Liga Inggris)

14/02/2021 City 3-0 Tottenham (Liga Inggris)

22/11/2020 Tottenham 2-0 City (Liga Inggris)

02/02/2020 Tottenham 2-0 City (Liga Inggris)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here