Bogordaily.net–Kasus aktif pasien Covid-19 di Kota Bogor terus bertambah. Hingga kini, kasus aktif secara keseluruhan sudah mencapai 10.047 kasus. Sedangkan kasus aktif harian bertambah 1.064.
Berdasarkan data kasus harian Satgas Covid-19 Kota Bogor hingga Senin, 21 Februari 2022 malam, dari kasus aktif harian 1.064 terdiri dari 544 laki-laki dan 520 perempuan. Tercatat pula dari jumlah tersebut, 22 kasus menimpa anak-anak di bawah usia 5 tahun dan 96 kasus untuk usia 6-19 tahun.
“Untuk penambahan kasus aktif didominasi usia 20-29 tahun yang mencapai 350. Kemudian usia 30-39 tahun sebanyak 269 kasus, usia 40-49 tahun 171 kasus, serta usia 50-59 tahun 105 kasus,” kata Kepala Dinas Kesehatan Kota Bogor Sri Nowo Retno dalam keterangan yang diterima Bogordaily.net, Kamis, 24 Februari 2022.
Ia melanjutkan, untuk penambahan kasus yang menimpa usia 60-69 tahun mencapai 36, lalu usia 70-79 tahun terdapat 12 kasus dan di atas 80 tahun hanya 3 kasus.
Selain penambahan kasus harian aktif, Sri Nowo juga memaparkan jumlah kasus sembuh yang mencapai 486. Kabar baiknya tak ada penambahan untuk kasus meninggal dunia.
Sementara itu dari total keseluruhan kasus konfirmasi di Kota Bogor sudah mencapai angka 51.457 dengan rincian, kasus aktif 10.047, lalu sembuh 40.879 dan meninggal dunia 531 kasus.
Dari total 51.457 kasus tersebut, Dinas Kesehatan menggolongkan usia yang paling banyak terinfeksi yakni usia 20 hingga 29 tahun mencapai 10.833 kasus dan usia 30 sampai 39 sebanyak 10.064 kasus. Sedangkan anak di bawah usia 5 tahun tercatat 1.729 kasus dan usia 6 sampai 19 tahun sebanyak 7.429 kasus.***