Bogordaily.net–Kematian wanita yang bersimbah darah di Klapanunggal, Kabupaten Bogor hingga kini masih misterius. Polisi yang menyelidiki kasus tersebut, justru menemukan mayat dalam kondisi mengapung di dalam sumur rumah tersebut, Minggu, 20 Februari 2022.
“Betul. (Di sumur rumah) milik sendiri,” ujar Kapolsek Klapanunggal AKP Azi Lesmana sebagaimana dilansir dari Detik.com, Minggu, 20 Februari 2022.
Mayat ditemukan sekitar pukul 14.30 WIB. Awalnya, polisi sedang melakukan olah TKP di rumah tersebut. Namun, saat melakukan pengecekan ke sumur rumah, polisi menemukan mayat di dalamnya.
“Kita dari polsek melakukan olah TKP kembali sebagai bahan untuk melakukan penyelidikan mendalam. Kemudian pada saat cek sumur, sudah ditemukan mayat,” jelasnya.
Kepala Unit Reserse dan Kriminal Polsek Klapanunggal Ipda AM Zalukhu mengatakan pihaknya belum dapat memastikan apakah mayat yang ditemukan dalam sumur merupakan suami korban sebab masih menunggu hasil autopsi.
“Sudah lama di sumur mungkin kan 3 hari, jadi nggak berbentuk lagi, sekarang lagi diautopsi dulu benar suaminya atau gimana,” ujar Zalukhu.
Pihaknya juga belum dapat memastikan penyebab kematian mayat tersebut sebab kondisinya sulit dikenali.
Sebelumnya diberitakan, seorang perempuan berinisal K ditemukan tewas bersimbah darah di rumahnya di Klapanunggal, Kabupaten Bogor. Jasad korban berusia sekitar 50 tahun itu pertama kali ditemukan oleh anaknya.
Penemuan mayat korban berawal saat sang anak yang kuliah di Jakarta baru pulang ke rumahnya pada Jumat, 18 Februari 2022.
Polisi kemudian mencari suami korban yang menghilang. Meski demikian, belum dipastikan apakah menghilangnya suami korban ada kaitannya dengan kematian sang istri yang tewas akibat benda tumpul. Anak korban juga telah membuat laporan di kepolsian terkait peristiwa tersebut dan kasusnya dilimpahkan ke Polres Bogor.***