Sunday, 24 November 2024
HomeKota BogorRektor UIKA Resmi Tutup PMM Universitas Ibn Khaldun Bogor 2021/2022

Rektor UIKA Resmi Tutup PMM Universitas Ibn Khaldun Bogor 2021/2022

Bogordaily.net – UIKA Bogor mengadakan agenda Penutupan Pertukaran Mahasiswa Merdeka (PMM) tahun ajaran 2021/2022 yang bertempat di Auditorium Prof. Abdullah Siddik, SH. Kegiatan ini dihadiri oleh pimpinan Universitas, koordinator pertukaran Mahasiswa Merdeka dan mahasiswa PMM.

Erik Yuda Pratama, M.Pd selaku Koordinator Pertukaran Mahasiswa Merdeka menyampaikan Pertukaran Mahasiswa Merdeka yang ke Universitas Ibn Khaldun Bogor terdiri dari 22 mahasiswa dari 16 Perguruan Tinggi, serta ada 24 kegiatan yang telah dilakukan di antaranya 14 Kegiatan Kebhinbekaan, 3 kegaiatan inspirasi dan 7 kegiatan refleksi.

“Semoga kegiatan ini bisa menjadi awal bagi kita untuk belajar dan saling mengenal dan ini bukanlah akhir dari perjalanan ini merupakan awal dari sebuah perjalanan, insyaallah UIKA Bogor siap untuk mensuksekan kegiatan PMM sebagai salah satu dari aspek Caturdharma yang nantinya akan terus meningkatkan kinerja UIKA untuk umat,” ucapnya.

Rektor Universitas Ibn Khaldun Bogor, Prof. Dr. H.E. Mujahidin, M.Si. menyampaikan program ini akan kita lanjutkan dan semoga lebih banyak lagi mahasiswa yang akan berpartisipasi, karena manfaatnya sangat luar biasa diantaranya menumbuhkan toleransi.

“PMM ini salah satu upaya pemerintah kita untuk membangun toleransi mempererat persaudaraan oleh karena itu program ini akan kami jaga dan kami berharap kita bisa menambah mahasiswa yang memngikuti PMM. Serta kami harapkan bagi adik-adik yang mengikuti program PMM ini, apa yang diperoleh di Bogor menjadi bekal nanti untuk memperkokoh, memperkuat kompetensi adik-adik mahasiswa di masa depan,”pungkasnya.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here