Friday, 26 April 2024
HomeBeritaSergio Reguilon, Dikabarkan Akan Diboyong Oleh Real Madrid dari Tottenham Hotspur

Sergio Reguilon, Dikabarkan Akan Diboyong Oleh Real Madrid dari Tottenham Hotspur

Bogordaily.net dikabarkan sedang mempertimbangkan opsi untuk membawa Tottenham Hotspur, mengingat Marcelo sudah semakin menua dan tak bisa lagi diandalkan sebagai starter.

Reguilon merupakan didikan akademi Madrid yang pindah ke Tottenham pada musim panas tahun 2020 silam, dengan mahar di kisaran 30 juta euro.

Sang pemain yang kini berusia 25 tahun tersebut ditebus oleh kubu Premier League, setelah melalui masa pinjaman yang gemilang bersama Sevilla pada musim 2019/2020 silam, tempatnya memenangkan sebuah gelar juara Liga Europa.

Untungnya, melepas dengan klausul buyback yang bisa diaktifkan dengan harga 40 juta euro.

Ini, menurut Mundo Deportivo, menjadi opsi yang bakal dipertimbangkan oleh klub ibu kota Spanyol, yang dikabarkan sedang mencari bek kiri baru.

Marcelo, yang telah menjadi andalan Los Blancos selama bertahun-tahun, bahkan menjadi kunci keberhasilan klub menjuarai Liga Champions empat kali pada dekade 2010-an, kini sudah berusia 33 tahun.

Reguilon memang jarang dimainkan ketika masih membela Madrid. Namun, pada saat itu, Zinedine Zidane memang lebih menyukai Marcelo ketimbang sang full-back timnas Spanyol.

Kini Los Merengues ditangani oleh Carlo Ancelotti, dan segalanya bisa berubah pada periode kedua Reguilon di klub. Namun begitu, Madrid perlu bergegas, karena klausul buyback tersebut berakhir di musim panas tahun 2022 ini.

Jadi, jika tidak menebusnya pada musim panas nanti, mungkin tidak ada lagi kesempatan untuk merekrutnya Tottenham Hotspur.

Selain Reguilon, Madrid juga dikabarkan mempertimbangkan bek kiri Arsenal, Kieran Tierney, untuk bersaing dengan Ferland Mendy untuk pos bek kiri di masa depan.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here