Bogordaily.net – Satlantas Polresta Bogor Kota melakukan operasi Keselamatan Lodaya 2022 di beberapa titik wilayah Kota Bogor, untuk menurunkan angka kecelakaan. Terutama sasarannya adalah kepada supir Angkutan Perkotaan (Angkot).
“Kita mendapatkan banyak laporan terkait beberapa sopir angkot yang ugal-ugalan dan mengkonsumsi alkohol,” kata Kasatlantas Polresta Bogor Kota Kompol Kompol Galih Apria, Kamis 3 Maret 2022.
Pada operasi ini, kata Galih, pihaknya menggunakan alat kadar alkohol. Dari alat ini nanti seseorang akan meniup akan muncul berapa kadar alkohol yang boleh dan yang tidak.
“Tadi kita coba tiga sampel kepada sopir dan mereka masih normal tidak menggunakan alkohol,” ujarnya.
Jika terbukti ada sopir angkot yang mengonsumsi alkohol, maka akan dapat sanksi tidak bisa melanjutkan perjalanan atau tidak bisa menarik angkot kembali.
“Kita memberikan himbauan kepada sopir angkot untuk mengemudikan kendaraan tidak mengkonsumsi alkohol. Sopir harus paham bahwa alkohol adalah salah satu pendukung terhadap terjadinya laka lantas,” ucapnya.
Untuk itu, pihaknya akan lakukan pendekatan secara persuasif dan secara preventif.
“Ini juga salah satu bentuk realisasi daripada motto kita, dimana motto Satlantas Polresta Bogor Kota ‘polantas penolong jalan raya’,” tutupnya.
(Ibnu Galansa Montazerry)