Saturday, 19 April 2025
HomeViralCewek-Cewek Asyik Panggang Daging Tiba-Tiba Kompor Meledak, Videonya Viral!

Cewek-Cewek Asyik Panggang Daging Tiba-Tiba Kompor Meledak, Videonya Viral!

Bogordaily.net–Seorang pengguna media sosial TikTok membagikan video kompor tempat memanggang daging yang tiba-tiba meledak.

“Lagi enak-enak ngegrill, tiba-tiba,” tulis akun TikTok @marsyanda_df pada keterangan video yang dikutip Yoursay Suara.com, Rabu, 9 Maret 2022.

Video itu pun seketika viral di media sosial. Belum ada satu hari diunggah, telah ditonton sebanyak 19,3 juta kali.

Dalam rekaman video tersebut memperlihatkan tiga orang cewek yang sedang duduk mengelilingi kompor untuk memanggang daging.

Mereka memanggang daging bersama di sebuah teras rumah. Ketika mereka sedang asyik memanggang daging tiba-tiba kompor meledak dengan keras.

Ledakan itu hingga menyulut asap yang membumbung tinggi memenuhi teras rumah. Ketiga cewek ini langsung berteriak kaget kemudian berdiri menjauhi kompor yang meledak.

Pengunggah video pun menceritakan kronologi kejadian pada kolom komentar. Dia mengatakan pada saat pemasangan gas sebenarnya sudah tercium baunya.

Tidak lama kemudian, bau gas hilang. Ketiga cewek ini memutuskan melanjutkan memasak. Ketika memasak bau gas muncul kembali.

Akan tetapi, mereka mengira itu merupakan aroma dari daging yang gosong. Tiba-tiba terjadi ledakan keras begitu saja.  Dia menduga bahwa ledakan terjadi akibat kebocoran gas sebagai bahan bakar kompor untuk memasak.

Video tersebut juga diunggah akun Instagram @bogordailynews. Warganet yang menyaksikan unggahan tersebut membajiri kolom komentar.

“itu yg meledak tabungnya karena kepanasan dan gasnya sudah mau habis, please deh… kompor portable itu bukan utk masak lama2, tapi utk masak cepat matang, kalo dipake buat nge-grill atau suki2an…pastikan api kecil dan ada hawa udara lewat, bukan full ketutup begitu bagian tungkunya….untung ank2 ini masih ditangtayungan,” kata warganet.

“Waah gas portable ya? Duh ngeri, mangkaning doyan pisan ngegrill ala korea,” komentar warganet lainnya.

“Kompor gas mini itu salah.pasangnya,” timpal warganet.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here