Bogordaily.net – Liverpool berhasil meraih poin dari partai tunda pekan ke-27 Premier League melawan Arsenal yang digelar di Emirates Stadium hari Kamis, 17 Maret 2022. Pasukan Jurgen Klopp sukses keluar sebagai pemenang dengan skor 2-0
Tuan rumah memiliki sejumlah kesempatan menembus pertahanan Liverpool, namun kesulitan mendapatkan peluang emas.
Cedric Soares mencoba peruntungan pada menit ke-23. Akan tetapi tembakannya belum membahayakan gawang Alisson Becker.
Pada menit ke-33, Granit Xhaka mendapatkan ruang di tepi kotak penalti Liverpool untuk melepas tembakan melengkung. Sayang bidikannya tidak tepat sasaran dan melebar di sisi kanan gawang the Reds.
Sadio Mane membobol gawang Ramsdale pada menit ke-47 usai menerima umpan terobosan Jordan Henderson. Namun, pada saat yang bersamaan hakim garis mengangkat bendera, tanda Mane terperangkap offside.
Lacazette kemudian memberikan bola kepada Martin Odegaard yang dalam posisi lebih bebas. Akan tetapi Odegaard membuang peluang Arsenal unggul lebih dahulu. Tendangan Odegaard saat satu lawan satu digagalkan Alisson.
Jelang babak pertama usai, Liverpool mendapatkan peluang dari Sadio Mane yang coba memanfaatkan umpan Alexander-Arnold. Gagal membuat bola bersarang di gawang Arsenal dan mengakhiri jalannya babak pertama. 0-0.
Roberto Firmino yang masuk di babak kedua menggantikan Diogo Jota menambah keunggulan bagi The Reds. Gol itu bermula dari kesalahan lini belakang Arsenal yang memainkan bola di belakang.
Dua menit berselang, kesalahan backpass pemain Liverpool hampir berakibat fatal, beruntung Alisson Becker masih bisa menghalau tendangan Martin Odegaard.
Sibuk menyerang, The Gunners justru kecolongan pada menit ke-54, saat Diogo Jota sukses memanfaatkan umpan ciamik Thiago Alcantara, The Reds memimpin 1-0.
Blunder itu menciptakan kemelut di kotak penalti tuan rumah. Pressing yang dilakukan Liverpool membuat Andy Robertson merebut bola dan melepaskan umpan mendatar kepada Firmino. Tanpa terkawal ketat, pemain asal Brasil itu memasukkan bola ke gawang Arsenal pada menit ke-62.
Tertinggal dua gol tidak membuat semangat The Gunners kendur.
Tendangan Gabriel Martinelli pada menit ke-88 menyamping tipis di sisi kiri gawang Alisson Becker. Tanpa tambahan gol pada sisa laga, Liverpool menang 2-0 atas Arsenal.***