Saturday, 4 May 2024
HomeNasionalGuncangan Terkuat Gempa Laut Pesisir Sukabumi Dirasakan di Palabuhanratu

Guncangan Terkuat Gempa Laut Pesisir Sukabumi Dirasakan di Palabuhanratu

Bogordaily.net–Sukabumi baru saja diguncang gempa berkekuatan M 5.5 pada Rabu, 16 Maret 2022 pagi. Gempa di Samudera Hindia Selatan Sukabumi itu pun dirasakan oleh sebagian besar warga Jawa Barat, DKI dan Banten. dan lembaga penanganan kebencanaan di Sukabumi sementara ini belum menerima laporan akibat dampak gempa yang terjadi.

Badan Klimatologi Meteorologi Klimatologi dan Geofisika () mencatat guncangan terkuat dari gempa tersebut terjadi di wilayah pesisir selatan Sukabumi, khususnya .

Melalui akun media sosial resminya www..go.id, gempa tersebut dirasakan paling kuat di dan wilayah pesisir Sukabumi lainnya.

“Pel. Ratu IV MMI, Garut, Cianjur, Bayah, Panimbang, Pandeglang III MMI, Lebak Selatan, Cilegon, Sukabumi II – III MMI Banjar, Bandung Barat, Tangerang Selatan II MMI, Bandung, Bekasi I MMI,” tulis .

Pesisir Sukabumi dalam skala getaran Gempa hingga IV MMI (Modified Mercalli Intensity). Dalam portal resminya, mengilustrasikan skala IV MMI adalah Gempa pada siang hari dirasakan oleh orang banyak dalam rumah, di luar oleh beberapa orang, gerabah pecah, jendela atau pintu berderit dan dinding berbunyi.

Episentrum Gempa 7.94 LS,106.94 BT ini berada di perairan laut Samudera Hindia Selatan Sukabumi, Kecamatan Tegalbuleud menjadi yang terdekat dengan titik gempa.

Tenaga Kesejahteraan Sosial Kecamatan (TKSK) Kecamatan Tegalbuleud, Yudiansyah mengatakan saat gempa terjadi ia sedang berada di Kantor Desa Nangela.

“Semua pada keluar panik, getaran cukup kuat disini,” ujarnya dilansir Sukabumiupdate.com.

Nangela merupakan salah satu desa yang pernah terdampak cukup serius oleh gempa. Sejauh ini, dia mengaku masih memantau dan belum ada laporan dari dampak gempa yang terjadi pagi hari itu.

Sementara itu melakukan update informasi gempa ini. Dalam portal resminya kekuatan Gempa menjadi  M 5,3 (sebelumnya M 5,5). Episenter Gempa bumi terletak pada koordinat 7,94° LS ; 106,94° BT, atau tepatnya berlokasi di laut pada jarak 45 Km arah Selatan Agrabinta, Cianjur, Jawa Barat atau 113 km Tenggara Kota Sukabumi pada kedalaman 64 km (sebelumnya 10 KM).***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here