Monday, 25 November 2024
HomeKabupaten BogorHut ke-41, Ini Harapan Bupati untuk PDAM Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor 

Hut ke-41, Ini Harapan Bupati untuk PDAM Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor 

Bogordaily.net – Bupati Bogor, Ade Yasin didampingi Wakil Bupati Bogor Iwan Setiawan hadiri Peringatan Hari Ulang Tahun (HUT) Perusahaan Daerah Air Minum (PDAM) Tirta Kahuripan Kabupaten Bogor yang ke-41 di Ciburial Kecamatan Ciomas, Rabu 2 Maret 2022. Ade Yasin berharap di HUT yang ke-41 PDAM bisa lebih meningkatkan layanan dan cakupan jaringan layanan dengan target dua ratus ribu pelanggan, hal itu diungkapkan Bupati Bogor saat menghadiri kegiatan HUT PDAM di Ciburial Kecamatan Ciomas.

Bupati Bogor Ade Yasin mengungkapkan, di usia PDAM yang sudah mencapai 41 tahun harus diiringi dengan peningkatan layanan yang lebih profesional untuk meminimalisir keluhan-keluhan dari masyarakat, serta diharapkan dapat meningkatkan cakupan jaringan layanan PDAM kepada masyarakat.

“Tingkatkan pelayanan dengan cara kerja yang Gerak Cepat (Gercep) terutama dalam menangani dan menanggapi keluhan masyarakat. Setiap cabang harus Gercep berkolaborasi baik cabang yang ada di Bogor Barat, Selatan dan Tengah serta harus menyediakan fasilitas hotline service, setiap cabang bisa datang langsung melayani masyarakat memperbaiki aliran-aliran yang kecil. Selamat hari jadi PDAM ke-41, saya kira di usia 4 dekade sudah cukup pengalaman dalam hal pelayanan air. Kami akan terus support PDAM untuk terus meningkatkan pelayanan, meningkatkan jaringan dengan target tiga tahun ke depan diatas dua ratus ribu pelanggan,” tutur Ade Yasin.

HUT PDAM

Lebih lanjut Ade Yasin menyampaikan, bahwa sumber Mata Air Ciburial ini adalah satu-satunya sumber terbesar yang bisa mengairi kabupaten dan kota, oleh karena itu ia meminta agar seluruh unsur jajaran PDAM bekerjasama dengan Polsek dan Koramil wilayah untuk dapat betul-betul menjaga sumber Mata Air Ciburial.

“Sumber mata air ini harus dijaga dengan ketat, jangan sampai kecolongan dan jangan sampai ada kebocoran. Libatkan Polsek dan Koramil untuk mencegah masuknya orang tidak bertanggungjawab ke lokasi ini,” tegasnya.

Bupati Bogor juga meminta kepada jajaran PDAM Tirta Kahuripan untuk jeli menggali potensi sumber air yang ada di Kabupaten Bogor seperti yang ada di wilayah Selatan, Caringin dan Cigombong, sehingga tidak hanya mengandalkan satu sumber Mata Air Ciburial saja, seiring dengan kebutuhan air masyarakat yang terus meningkat maka PDAM harus benar-benar memaksimalkan potensi-potensi sumber air yang ada di Kabupaten Bogor.

“Harus mulai melihat sumber-sumber mata air tersebut, yang bisa menjadi cadangan, jadi kalau kita mengandalkan Ciburial saja barangkali untuk ke depan ini mungkin tidak cukup, tetapi sumber lain yang ada di Kabupaten Bogor juga harus dimanfaatkan, untuk memberikan pelayanan optimal kepada masyarakat. Mudah-mudahan PDAM juga bisa terus meningkatkan jaringan atau sambungan PDAM dalam rangka memenuhi kebutuhan air bersih yang maksimal bagi masyarakat,” beber Ade Yasin.

Selanjutnya, Direktur Utama PDAM Tirta Kahuripan, Yuliansyah Anwar mengatakan, bertepatan dengan HUT PDAM Tirta Kahuripan yang ke-41 merupakan 100 tahun Mata Air Ciburial melayani masyarakat Kabupaten Bogor.

Dengan tema “Satu Abad Mata Air Ciburial Muliakan Alam dan Melayani Kabupaten Bogor”, pihaknya ingin mengajak masyarakat untuk menjaga kelestarian Mata Air Ciburial.

HUT PDAM

“Kami sangat berterima kasih kepada Bupati Bogor Ade Yasin, Wakil Bupati Bogor Iwan Setiawan, Sekda Kabupaten Bogor yang senantiasa mendukung PDAM Tirta Kahuripan. Semoga kita bisa selalu memberikan pelayanan terbaik kepada masyarakat, dan apa yang menjadi harapan Bupati Bogor bisa terwujud,” imbuhnya.

Sebagai informasi turut hadir dalam kegiatan HUT PDAM ke-41 yakni, Sekda Kabupaten Bogor, Ketua Pengadilan Negeri Cibinong, Dandim 0621, Ketua MUI Kabupaten Bogor, jajaran Direksi dan pegawai PDAM serta beberapa Kepala Perangkat Daera.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here