Sunday, 5 May 2024
HomeNasionalKereta Api Bogor-Sukabumi Segera Beroperasi, Berikut Rute KA Pangrango

Kereta Api Bogor-Sukabumi Segera Beroperasi, Berikut Rute KA Pangrango

Bogordaily.net – Pembangunan jalur ganda atau kereta api jurusan Bogor-Sukabumi sudah selesai. Direktorat Jenderal Perkeretaapian (DJKA) Kementerian Perhubungan menargetkan jalur kereta api Sukabumi-Bogor mulai beroperasi pada 28 Maret 2022 mendatang.

“Tanggal 28 Maret rencana pengoperasian, namun satu jalur dulu,” ujar Kepala Balai Teknik Perkeretaapian Kelas 1 Wilayah Jawa bagian Barat Erni Basri dikutip Detik.com.

Secara teknis kata Erni, pengerjaan ini selesai seratus persen. Hanya saja, masih ada beberapa prosedur yang harus dilakukan sebelum digunakan oleh masyarakat umum. Sebelum beroperasi uji coba jalur ganda rencananya akan dilakukan pada 20 Maret 2022.

“Karena ada prosedur dan pemantapan keselamatan kita masih lakukan pengecekan maksimal,” sambungnya.

Erni menjelaskan saat ini pihaknya sudah menyelesaikan total pengerjaan pembangunan PSN , sejauh 26,6 Kilometer Spoor (Kmsp) pada proyek dengan total 57,450 Kmsp itu.

Rinciannya, pembangunan jalur ganda Kereta Api lintas Bogor-Sukabumi tahap 1 untuk wilayah Cigombong hingga Cicurug sepanjang 7,5 Kmsp dan Paledang hingga Cigombong sepanjang 19,1 Kmsp sudah selesai dikerjakan.

Di sisi lain, Kepala Humas PT KAI Daop 1 Jakarta Eva Chairunisa mengatakan, tidak ada perubahan terkait rute perjalanan kereta api dari Sukabumi-Bogor maupun sebaliknya. Untuk tahap I segmen yaitu Bogor Paledang-Cicurug Sukabumi.

“Rute masih sama yakni Bogor-Paledang sampai dengan Sukabumi PP. Beberapa stasiun pemberhentian telah dilengkapi peron tinggi untuk memudahkan penumpang masuk ke dalam kereta,” ujar Eva.

Terkait besaran harga tiket dan kemungkinan adanya perubahan atau tidak, pihaknya masih menunggu hasil kajian. Sebab penentuan harga tiket dilakukan oleh Direktorat Lalu Lintas dan Angkutan Kereta Api, DJKA.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here