Bogordaily.net– Asosiasi Pemerintahan Desa Seluruh Indonesia (Apdesi) mendukung wacana perpanjangan masa jabatan Presiden Joko Widodo (Jokowi) tiga periode.
Ketua Umum Apdesi Surtawijaya menyebut kalau pihaknya bakal mendeklarasikan dukungan Jokowi tiga periode.
“Habis lebaran kami deklarasi,” kata Surtawijaya di acara Silahturahmi Nasional/Silatnas Apdesi 2022 di Istora Senayan, Jakarta, Selasa 29, Maret 2022 sebagaimana dilansir dari Suara.com.
Surtawijaya menjelaskan dukungan tersebut bukan semata-mata keinginan mendadak dari para kepala desa. Namun, ia menganggap Apdesi memiliki utang kepada Jokowi yang sudah mengabulkan tuntutan. Salah satunya mengubah aturan mekanisme gaji kepala desa dari tiga bulan sekali menjadi rutin setiap bulan.
“Beliau kabulkan. Sekarang kami punya timbal balik, beliau peduli sama kami,” ujarnya.
Awalnya, Apdesi hendak melakukan deklarasi bersamaan dengan Silatnas Apdesi 2022 yang digelar di hari yang sama. Namun, ia sempat dilarang oleh sejumlah pihak.
“Tadinya mau hari ini, dilarang sama semua. Saya capek dilarang sana-sini,” ucapnya.
Surtawijaya juga menegaskan tidak ada pihak yang mengarahkannya untuk mendukung Jokowi tiga periode. Ia mengklaim kalau dukungan itu murni berasal dari para kepala desa yang merasa banyak dibantu oleh Jokowi.
Ia juga membantah kalau pihaknya diarahkan oleh Menteri Koordinator bidang Kemaritiman dan Investasi (Menko Marves) Luhut Binsar Pandjaitan.
“Enggak ada, dia ngelarang malah. Tadi saya sudah mau teriak 3 periode, dilarang semua.”
Diakui Surtawijaya, dukungan tersebut murni berasal dari aspirasi para kepala desa. Menurutnya, Luhut justru melarang Apdesi untuk koar-koar soal dukungannya terhadap Jokowi untuk memimpin Indonesia setelah 2024.
“Enggak ada. Oh, dia ngelarang malah. Ketemu aja dilarang. Kamu jangan cerita-cerita begitu. Sudah, saya enggak berani ngomong. Tadi saya udah mau teriak tiga periode. Dilarang semua,” kata Surtawijaya.***