Monday, 9 December 2024
HomeHiburanSepuluh Tahun Nikah, Olla Ramlan Gugat Cerai Aufar Hutapea!

Sepuluh Tahun Nikah, Olla Ramlan Gugat Cerai Aufar Hutapea!

Bogordaily.net– Setelah sepuluh tahun membina rumah tangga, pasangan Olla Ramlan dan Aufar Hutapea tampaknya segera berpisah. Hal itu lantaran Olla Ramlan resmi gugat cerai sang suami dan melayangkannya ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan.

Informasi tersebut hadir dari postingan akun Instagram @eminews.id, Kamis, 24 Maret 2022. Belum tau kapan gugatan itu didaftarkan, tetapi wanita asal Banjarmasin itu sudah menunjuk pengacara mengurusnya.

“Olla Ramlan resmi mendaftarkan gugatan ke Pengadilan Agama Jakarta Selatan lewat kuasa hukumnya, Juan Felix Tampubolon,” demikian keterangan yang tertulis sebagaimana dikutip Suara.com.

Di akun yang merupakan sahabat Olla Ramlan tersebut, ia melampirkan keterangan dari model 42 tahun tersebut. Ibu tiga anak itu berharap perceraian ini menjadi jalan terbaik untuk dirinya maupun Aufar Hutapea.

Selain itu, Olla Ramlan juga berkeinginan berpisah secara baik-baik dengan pria yang sudah bersama dengannya hampir sepuluh tahun itu.

Seperti diketahui gonjang-ganjing rumah tangga Olla Ramlan memang sudah muncul sejak lama. Setidaknya sejak setahun lalu, saat pasangan ini disebut saling sindir di Instagram.

Ia kerap menepis rumor tersebut dan membagikan foto kebersamaan dengan sang suami di Instagram. Isu Olla Ramlan gugat cerai suaminya itu juga sempat berembus, tetapi kala itu hanya sebatas rumor.

Olla Ramlan menikah dengan Aufar Hutapea pada 20 Desember 2012. Dari pernikahan tersebut mereka dikaruniai dua anak. Sebelum menikah dengan Aufar, Olla Ramlan juga pernah menikah dengan Alex Tian dan dikaruniai seorang anak laki-laki.***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here