Bogordaily.net – Indonesia resmi masuk ke dalam daftar negara yang akan dikunjungi Justin Bieber. Promotor dari konser Justin Bieber di Indonesia mengumumkan bahwa, konser yang bertajuk ‘Justice World Tour’ di Indonesia bakal digelar 2 hari yakni 2-3 November 2022.
Penyanyi asal Kanada, ini kini tengah menggelar rangkaian konser Justice World Tour di beberapa negara. Jakarta menjadi salah satu kota yang bakal disambangi suami Hailey Baldwin ini. Para fans Beliebers pun sibuk mencari tiket konser pelantun lagu Ghost yang mulai bisa dipesan pada hari ini Selasa, 29 Maret 2022.
Antusias penonton yang besar membuat tiket konser Justin Bieber ludes dalam waktu satu jam setelah situs dibuka. Namun sayang, banyak netizen yang kecewa karena hanya dalam beberapa jam semua tiket telah ‘fully booked’ atau sudah dipesan.
Banyak netizen mengeluhkan bahwa mereka belum mendapatkan tiket sama sekali, bahkan salah satu e-commerce sempat mengalami kendala saat melayani banyaknya orang yang mengakses dalam waktu yang bersamaan. Tak pelak, banyak Beliebers yang harus gigit jari karena tak kedapatan tiket konser idolanya tersebut.
Namun ada kabar baik bagi para fans Beliebers yang tak kebagian tiket! Pihak promotor baru saja mengumumkan bahwa konser Justin Bieber akan ditambah hari pada Rabu, 2 November mendatang.
Promotor menyampaikan kepada para penonton yang ingin membeli tiket konser untuk selalu memantau situs resmi penjualan tiket dan atau aplikasi e-commerce yang bekerjasama.
Pihaknya mengatakan bahwa meskipun keterangan dalam website tertulis ‘Full Booked’, namun belum berarti tiket telah terjual habis. Hal ini dikarenakan ada tenggat waktu pembayaran tiket yang apabila tidak diterima sesuai waktunya, maka tiket akan terbit kembali untuk dijual.
Pihak PK Entertainment dan Sound Rhythm menegaskan hal tesebut dan meminta agar para calon pembeli untuk terus memantau ketersediaan tiket secara berkala.
“Tiket akan otomatis dikembalikan ke dalam sistem jika terjadi kegagalan atau pembatalan pembayaran. Harap tetap cek secara berkala ketersediaan tiket, karena tampilan pada halaman pembelian tiket di Blibli secara sistem akan menampilkan ‘Tiket Habis’ ketika keadaan fully booked terjadi,” terang pengumuman tersebut.***