Bogordaily.net–Murbei merupakan salah satu jenis beri yang memiliki warna cenderung merah, putih, serta hitam. Rasanya juga sama dengan kelompoknya, yakni manis dan asam. Buah yang banyak tumbuh di Amerika Utara hingga Asia ini nyatanya memiliki beragam nutrisi yang dapat memberi banyak manfaat penting bagi kesehatan. Berikut ini, Yoursay Suara.com merangkumnya dari Alodokter dan Hellosehat, manfaat buah murbei yang baik untuk kesehatan.
Mengendalikan berat badan
Murbei merupakan salah satu buah yang rendah kalori. Tak hanya itu, kandungan nutrisi lainnya justru sangat melimpah. Mulai dari vitamin, mineral, dan protein yang tetap dibutuhkan tubuh saat sedang diet. Murbei bermanfaat untuk mengendalikan berat badan. Meski memiliki banyak kandungan, jangan hanya mengandalkan buah tesebut saat melakukan diet. Imbangi juga dengan asupan nutrisi lainnya juga, ya!
Mengatasi sembelit
Murbei juga mengandung serat yang tinggi. Dengan begitu, berguna untuk mengatasi sembelit, sebuah kondisi saat seseorang mengalami kesulitan buang air besar. Kandungan serat diketahui dapat melunakkan feses dan memicu pergerakan usus, sehingga sembelit bisa segera teratasi. Mengonsumsi buah murbei juga akan menjaga sistem pencernaan agar tetap sehat.
Mengurangi risiko kanker
Menurut beberapa studi, murbei dapat mencegah kerusakan sel yang diakibatkan oleh radikal bebas serta memperlambat pertumbuhan kanker. Hal ini berkat kandungan zat di dalamnya yang bersifat antikanker dan antioksidan. Meski begitu, dalam upaya pencegahan kanker, juga perlu menerapkan pola hidup sehat lainnya seperti tidak merokok, rutin berolahraga, memenuhi kebutuhan waktu tidur dan mengurangi stres.
Meningkatkan fungsi otak
Jenis antioksidan yang banyak terkandung pada buah murbei adalah cyanidin 3-O-glucoside. Senyawa ini diketahui memiliki potensi untuk meningkatkan fungsi otak dalam berpikir. Dengan begitu, mengonsumsinya akan menghindarimu dari kerusakan atau gangguan, seperti pikun.
Memelihara kesehatan gigi
Buah murbei juga disebut memiliki kandungan antimikroba yang berpotensi untuk mencegah masalah mulut, seperti gigi berlubang, radang gusi, dan periodontitis (infeksi gusi). Ekstrak buah murbei bekerja dengan memperlambat pertumbuhan bakteri dan jamur pada mulut. Dengan begitu, kesehatan gigi menjadi semakin terjaga, serta akan terhindar dari berbagai masalah tersebut.***