Friday, 22 November 2024
HomeKota BogorAsyiknya Vaksin Booster di Rancamaya! Pulang ke Rumah, Warga Bawa Hadiah

Asyiknya Vaksin Booster di Rancamaya! Pulang ke Rumah, Warga Bawa Hadiah

Bogordaily.net– Pelaksanaan vaksinasi booster di Kelurahan Rancamaya, terlihat berbeda dengan kelurahan-kelurahan lain. Betapa tidak, kelurahan yang berada di ujung Kecamatan Bogor Selatan, Kota Bogor itu menyiapkan hadiah menarik bagi warganya yang ikut vaksin.

Hadiah yang disiapkannya itu sangat menggoda warganya, terutama kaum ibu-ibu. Ya, hadiah yang tersimpan dihadapan peserta vaksin berupa perlengkapan rumah tangga seperti blender, setrika, magicom, mixer, alat pengering rambut hingga bingkisan menarik lainnya.

Salah seorang warga yang mendapat hadiah, Eet mengaku senang dan tidak menduga dirinya bakal mendapat hadiah.

“Ya, tadi sebelum saya dipanggil untuk di vaksin, Pak Seklur (Sekretaris Lurah, red) mengajukan pertanyaan kepada peserta dan bagi yang bisa menjawab mendapat hadiah. Di situ saya angkat tangan, kemudian menjawab pertanyaannya dan alhamdulillah saya dapat hadiah yang sudah disiapkan pihak kelurahan,” ujar Eet saat ditemui Bogordaily.net di lokasi, Sabtu sore, 9 April 2022.

Eet mengatakan, hadiah yang didapatkannya itu berupa bingkisan yang berisi payung, buku dan perlengkapan lainnya.

“Bingkisan ini akan saya berikan kepada anak saya yang sedang bekerja,” imbuhnya.

Selain itu, lanjut Eet, dirinya datang ke kelurahan untuk mengikuti vaksin ke tiga atau vaksinasi booster.

“Saya tadi vaksin booster, karena yang pertama dan kedua sudah,” sambungnya.

Sementara itu, Lurah Rancamaya Hardi Suhardiman mengatakan, doorprize atau hadiah yang disiapkan untuk peserta vaksin ini dari Perumda Tirta Pakuan Kota Bogor. Tujuannya untuk menarik perhatian warga masyarakat Rancamaya untuk program percepatan vaksinasi ini.

“Alhamdulillah, Perumda Tirta Pakuan mendukung penuh pelaksanaan vaksinasi ini dengan menyiapkan doorprize atau hadiah,” kata Hardi yang didampingi Sekretaris Kecamatan Bogor Selatan, Irman Chaeruddin di ruangannya.

Hardi menyebutkan, doorprize dari Perumda Tirta Pakuan itu macam-macam, mulai dari alat penanak nasi, setrikaan, mixer, blender, payung dan lain sebagainya.

“Bahkan kedepannya pihak Perumda Tirta Pakuan akan menyiapkan minyak goreng kepada warga Rancamaya yang ikut vaksin. Jadi, minyak goreng tersebut bisa di beli dengan harga yang lebih murah dari pasaran,” tutupnya.(Heri Supriatna)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here