Friday, 5 July 2024
HomeBeritaBEM IUQI Bogor Gelar Training Motivation dan Santunan Kepada Pondok Pesantren As...

BEM IUQI Bogor Gelar Training Motivation dan Santunan Kepada Pondok Pesantren As Shofa

Bogordaily.net – Dalam menyemarakan Bulan suci Ramadhan, Badan Eksekutif mahasiswa (BEM) Institut Ummul Quro Al Islami (IUQI) Bogor mengadakan kegiatan “Training Motivation, Buka Bersama & Santunan” bertempat di Jalan Simpang Gardu Seri, Kampung Jatake RT 05/RW 05, Desa Cimanggu 1,Kecamatan Cibungbulang, Kabupaten Bogor, Sabtu 23 April 2022.

Kegiatan ini merupakan suatu wujud dari kepedulian dan rasa kemanusiaan terhadap sesama. Dimana dengan adanya kegiatan ini dapat merekatkan rasa kekerabatan terhadap orang lain.

Dalam sambutannya, Presiden Mahasiswa Institut Ummul Quro Al Islami (IUQI) Muhammad Baharuddin Khautal mengatakan, bahwa kegiatan ini adalah sebagai bentuk wujud mempererat tali silaturahmi dan memberikan peran, khususnya peranan mahasiswa di masyarakat yang terbingkai dalam kegiatan Training Motivation, Buka Bersama & Santunan.

“Kegiatan ini merupakan bagian rangkaian dari program yang dilaksanakan oleh BEM Institut Ummul Quro Al Islami (IUQI) untuk mewujudkan kepedulian terhadap lingkungan sekitar,” katanya.

Kemudian Pengasuh , Kyai Daday Syarif Hidayatullah mengucapakan, banyak terimakasih kepada BEM dari Institut Ummul Quro Al Islami (IUQI) Bogor yang mau meluangkan waktu untuk bersilaturahmi.

Selanjutnya, dalam acara ini, BEM IUQI juga menyerahkan sumbangan berupa uang, seperangkat alat tulis, untuk membantu memperlancar aktivitas para santri dan santriwati.

Melalui pemberian ini, BEM IUQI berharap dapat membantu meningkatkan semangat para santri dan santriwati dalam melakukan aktivitas sehari-hari terutama untuk menuntut ilmu.

Tidak hanya itu, Tim BEM Institut Ummul Quro Al Islami (IUQI) Bogor juga, setelah berbuka puasa bersama dilanjutkan dengan Sholat maghrib berjama'ah.

Dalam kegiatan dihadiri oleh tim dari kepengurusan BEM, seperti Presiden Mahasiswa Institut Ummul Quro Al Islami (IUQI), Muhammad Baharuddin Khautal, pengisian Training Motivasi dari Wakil Rektor 3 dari Institut Ummul Quro Al Islami Bogor, Azwar Annas, M.Pd. I, dan pengasuh , Kyai Daday Syarif Hidayatullah.*

(Ibnu Galansa)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here