Friday, 26 April 2024
HomeHiburanFakta Lagu Zoom Milik Jessi, Diciptakan Cuma 2 Hari

Fakta Lagu Zoom Milik Jessi, Diciptakan Cuma 2 Hari

Bogordaily.net – Penyanyi dan rapper Korea-Amerika, Jessi, menghadiri konferensi pers untuk peluncuran single terbarunya bertajuk ‘' bikin takjub, proses pembuatan lagu tersebut hanya memakan waktu dua hari saja.

“Akhir-akhir ini aku sangat sibuk, tanpa beristirahat satu hari pun. Jadi untuk kali ini aku lebih dikejar dengan waktu dibandingkan sebelumnya. Jadwalku sangat padat, tetapi aku berhasil menyelesaikan lagu baruku dalam waktu dua hari,” ucap Jessi.

Dikutip dari Yoursay, Jessi resmi merilis single terbarunya bertajuk ‘' pada pukul 18.00 KST. ‘' merupakan lagu bergenre hip-hop/ trap, dengan lirik yang ditulis oleh PSY, Bobblehead, dan YAMDDA.

“Lagu ini berjudul ‘' dan bercerita tentang orang-orang zaman sekarang yang tidak bisa hidup tanpa ponsel pintar mereka,” ucap Jessi saat menjelaskan tentang lagu terbarunya.

“Banyak sekali perubahan mood di dalam lagu. Jika kamu mendengarkannya, maka kamu akan merasa terhubung dengan lirik lagu tersebut. Namun, karena banyak sekali menggunakan perubahan mood, rasanya akan sangat sulit menyanyikannya secara live,” tambahnya.

Jessi menjelaskan ia sangat bersemangat dengan perilisan lagu ‘' dan sudah tidak sabar untuk menunjukkan lagu yang memiliki musik yang sangat berbeda dengan lagu-lagu miliknya terdahulu.

a juga mengatakan ingin sekali bertemu dengan para penggemarnya dan menampilkan lagu ‘' secara live. Mengadakan konser juga satu hal yang ingin ia laksanakan.

Ketika ditanya pencapaian apa yang ingin ia raih dengan lagu terbarunya ‘', Jessi mengatakan bahwa ia hanya ingin mendengar para penggemar menyemangatinya dengan kata-kata.

“Kau sudah melakukan yang terbaik,” papar Jessi. Tujuan lain yang ingin ia capai dengan lagu ‘' yaitu ia hanya ingin tetap merasa bahagia.

Terakhir Jessi mengungkapkan, “Kalian semua akan menyukai lagunya saat kalian mendengarkannya. Lagu ini adalah lagu yang dapat membuat kalian merasa lebih baik. Kalian pasti akan itu menggumam dan bernyanyi saat mendengarnya,” ***

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here