Friday, 3 May 2024
HomeBeritaKapolda Jabar Cek PosPam Gadog, Rekayasa Lalin Puncak Kondisional

Kapolda Jabar Cek PosPam Gadog, Rekayasa Lalin Puncak Kondisional

Bogordaily.net – Kapolda Jawa Barat Irjen Pol Suntana, mengecek kesiapan Pos Pengamanan (PosPam) jelang lebaran di Simpang Gadog, Kabupaten Bogor pada Selasa (26/4/2022).

Dalam pengecekannya tersebut, kapolda mengatakan, rekayasa lalu-lintas di jalan raya Puncak, saat pemudik kondisional akan disesuaikan dengan kondisi di lapangan.

“Jalur Puncak relatif lancar tentunya rekayasa lalulintas tidak perlu dilakukan. Apakah one way atau ganji genap kita akan lakukan jika ada kepadatan. Tapi itu jalan terakhir yang akan kita lakukan,” katanya.

Ia menambahkan, Kepolisian mendirikan 25 PosPam, salah satunya pos pam terpadu yang ada di simpang Gadog ini.

Selain itu, Suntana menyebutkan, kesiapan anggota dalam berkoordinasi dan bersinergi antara Polresta Bogor Kota, Polres Bogor, dan Cianjur, sudah bagus.

Meski demikian, sejumlah kelengkapan operasional seperti CCTV, peralatan hingga personil sudah disiapkan di jalur Puncak yang menjadi primadona wisatawan.

“Kesiapan CCTV, Personel sudah bagus dan koordinasi antara Polres dan Polresta Bogor Kota batasan Tajur dengan Cianjur sudah berjalan baik,” jelasnya.

Pemudik Jika Capek Bisa Istirahat di PosPam

Suntana menghimbau kepada para pemudik yang hendak melakukan perjalanan keluar daerah tempatnya tinggal, agar mengecek kesiapan kendaraan terlebih dahulu dan memastikan kendaraan siap jalan, agar tak terjadi hal-hal yang tak diinginkan.

“Pemudik kalau capek istirahat terlebih dahulu tidak memaksakan diri. Silahkan datang ke Pospam untuk istirahat,” pungkasnya.

Muhammad Irfan Ramadan

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here