Saturday, 20 April 2024
HomeTravellingPosko Mudik Unik, Bertema Kemping Sambil Melihat Pemandangan Indah

Posko Mudik Unik, Bertema Kemping Sambil Melihat Pemandangan Indah

Bogordaily.net – Posko Mudik Unik ini mungkin satu-satunya yang memikat para pemudik Lebaran 2022. Di sini lokasi rest areanya bertema kemping sambil melihat bukit gombel.

Lokasi posko mudik unik ini berada di Jalan Setiabudi, Semarang. Pemudik bisa istirah dan bersantai sejenak sebelum melanjutkan perjalanan.

Ditemani dengan pemandangan indah dari atas bukit gombel dan udara yang sejuk di posko ini

“Kan rata-rata dari lintas komunitas, pencinta alam, kita mengusung tema camping happy buat pemudik yang ingin istirahat,” kata Ketua Panitia Posko Mudik Gombel 2022, Joko saat ditemui di lokasi.

Posko mudik unik itu berada di jalur satu arah Semarang-Solo, tepatnya di seberang Hotel Bukit Asri. Lokasinya berada di dataran tinggi sehingga pemandangan laut di utara Semarang pun terlihat.

Setidaknya, ada sekitar sembilan tenda posko unik yang didirikan untuk istirahat pemudik. Sekitar pukul 16.00 WIB, tampak ada sepasang pemudik asal Tangerang, Banten yang keluar dari tenda untuk melanjutkan perjalanan ke Boyolali.

Selain menghadirkan tema kemping, di posko mudik itu juga terdapat berbagai fasilitas lain yaitu tempat salat, toilet, hingga takjil untuk buka puasa. Para panitia juga menyediakan bengkel gratis untuk servis ringan kendaraan pemudik.

“Biar semisal capek apa ada kendala di armada seperti motor atau mobil, dan mogok atau ada gejala-gejala ringan bisa transit ke posko ini dulu untuk dibenerin,” katanya.

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here