Bogordaily.net – Terjadi kecelakaan sebuah mobil tertabrak Kereta Rel Listrik (KRL) 1077 jurusan Bogor – Jakarta Kota di antara Jalur Stasiun Citayam – Depok, pada Rabu, 20 April 2022.
Akibatnya, kecalakaan ini para penumpang di KRL gerbong yang berbeda, harus dievakuasi lantaran tak bisa melanjutkan perjalanan.
“KA 1077 (Bogor-Jakarta Kota) tertemper mobil di antara Jalur hilir Stasiun Citayam-Depok, saat ini KA masih dalam pengecekan. Kami mohon maaf atas ketidaknyamanannya,” mengutip akun Twitter @CommuterLine, Rabu 20 April 2022.
Pihak KAI meminta seluruh penumpang untuk mengikuti arahan petugas. Termasuk penumpang yang berada di KA 1079 yang akan dievakuasi agar bisa melanjutkan perjalanan.
“Info lanjut KA 1079 (Bogor-Jakarta Kota) berjalan jalur kiri antara Stasiun Citayam-Depok dan saat ini dalam proses evakuasi penumpang. Kami imbau kepada seluruh penumpang untuk tetap mengikuti arahan petugas. Mohon maaf atas ketidaknyamanannya,” tulis @CommuterLine.
Hingga berita ini ditulis, belum diketahui jumlah koraban serta penyebab kecelakaan mobil tertabrak KRL di tengah perlintasan Jalur kereta Citayam-Depok.***