Friday, 29 March 2024
HomeKabupaten BogorSukakarya Megamendung Salurkan BLT dari Dana Desa ke Ratusan Warga

Sukakarya Megamendung Salurkan BLT dari Dana Desa ke Ratusan Warga

Bogordaily.net (DD) di Desa Sukakarya, Kecamatan Megamendung, untuk bantuan langsung tunai (BLT) disalurkan kepada ratusan warga di Kantor Desa Sukakarya.

Kepala Desa Sukakarya melalui sekretarisnya, Hudri mengatakan, penyaluran BLT kali ini dibarengi dengan gebyar vaksinasi booster dan juga vaksin 1 dan 2.

BLT yang bersumber tahun 2022 tahap pertama ini kata Hudri jumlahnya sekitar Rp100 juta lebih untuk 135 keluarga penerima manfaat (KPM). Setiap KPM diberikan Rp900 ribu untuk periode Januari, Februari, dan Maret.

“Tahun lalu KPM penerima BLT 84 orang. Untuk tahun ini berdasarkan hasil musyawarah desa khusus (musdesus) menjadi 135 KPM. Jadi otomatis kita sesuaikan ya, kemudian per orangnya mendapat Rp300 ribu untuk 3 bulan antara Januari, Februari, dan Maret totalnya menjadi Rp900 ribu,” kata Hudri.

Ia berharap bantuan yang diberikan pemerintah ini dapat dimanfaatkan sebaik mungkin oleh KPM, dan diusahakan untuk membeli kebutuhan pokok.

“Pak Kades memberi amanat dan himbauan agar warga penerima manfaat membelanjakan bantuan uang tunai tersebut secara efektif dan tepat sasaran,” ujarnya.

Lebih lanjut Hudri menjelaskan, bagi KPM yang mendapat BLT ini tentunya harus bisa menunjukkan atau menyertakan surat keterangan sudah di vaksin booster atau dosis ketiga.

“Nah, pada saat penyaluran BLT warga yang ikut vaksin dosis 3 booster sebanyak 118 orang. Jika ada KPM yang sakit bisa diwakilkan dengan syarat masih tercantum dalam satu Kartu Keluarga (KK) disertai materai,” ujarnya.(Heri Supriatna)

LEAVE A REPLY

Please enter your comment!
Please enter your name here